Iklan Bos Aca Header Detail

Hari Ini, Hasil Penjaringan Cakada dan Nama Pimpinan DPRD NasDem Lampung Dikirim ke DPP

Hari Ini, Hasil Penjaringan Cakada dan Nama Pimpinan DPRD NasDem Lampung Dikirim ke DPP

Ketua DPW NasDem Lampung Herman HN.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - DPW Partai NasDem Provinsi Lampung bersama DPD NasDem 15 kabupaten/kota menggelar rapat pleno terkait proses Pemilu 2024 dan Pilkada 2024.

Rapat tersebut terkait usulan nama pimpinan DPRD dan calon kepala daerah yang telah mengikuti NasDem Memanggil.

Pada Pemilu 2024 kemarin, Partai NasDem menjadi partai pemenang dan berhasil mendapatkan kursi ketua DPRD Kabupaten Pesisir Barat dan Mesuji.

Kemudian, mendapatkan juga kursi wakil ketua DPRD Provinsi Lampung. Kota Bandar Lampung, Kota Metro, Kabupaten Pesawaran, Lampung Utara, dan Tulang Bawang Barat.

BACA JUGA:Digrebek Polisi, Satu Dari 3 DPO Curanmor Asal Lampung Timur Ngumpet di Kolong Meja Tanpa Busana

Ketua DPW NasDem Lampung Herman HN mengatakan, pihaknya akan menyampaikan hasil penjaringan yang dilakukan oleh partainya sejak 1 Mei hingga 7 Mei kepada DPP NasDem Lampung tanpa pengecualian nama hari ini, 15 Mei 2024.

Ia menegaskan, tidak adanya nama yang dicoret untuk disampaikan kepada pimpinan partai Surya Paloh tersebut.

Herman juga mengatakan bahwa dirinya sebagai salah satu bakal calon gubernur (Bacagub) Lampung yang telah mengikuti penjaringan di sejumlah partai politik termasuk di NasDem.

Dirinya optimis mendapatkan rekomendasi dari partainya untuk maju dalam kontestasi dan yakin menang dalam pertarungan.

BACA JUGA:Lama Hilang Dari Sekretariat DPRD Lampung, Status ASN Keponakan Musa Ahmad yang DPO Diungkap Kabag Umum

Terkait dengan sosok wakilnya, Herman HN mengaku telah memiliki nama yang akan siap disampaikan kepada publik.

Kriteria yang disinggung yakni laki-laki dan merupakan seorang dari partai politik.

Herman mengatakan, untuk usulan pimpinan DPRD, minimal tiga nama yang terajukan kepada pusat.

Ia menyebutkan, untuk unsur pimpinan yakni Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung, DPW NasDem mengajukan tiga nama, yakni Fauzan Sibron, Yuda Al Ahadid, dan Jasroni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: