Iklan Bos Aca Header Detail

Dua Jam Hujan Deras, BMKG Keluarkan Peringatan Dini Waspada Banjir di Bandar Lampung

Dua Jam Hujan Deras, BMKG Keluarkan Peringatan Dini Waspada Banjir di Bandar Lampung

Ilustrasi Banjir di Lampung. Foto M. Tegar Mujahid/Radarlampung.co.id--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Lampung mengeluarkan peringatan dini terkait banjir di Bandar Lampung, Rabu, 22 Mei 2024.

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Lampung Rudy Haryanto mengatakan, kini suhu udara  23,0 C – 33,0 °C.

"Kecuali wilayah Lampung bagian barat suhu udara berkisar 17,0 °C – 30,0 °C dengan kelembapan udara: 60 – 100 %. Arah dan Kecepatan Angin: Tenggara - Selatan dengan kecepatan 5 – 15 knots (9 - 27 Km/Jam)," katanya.

Dengan begitu, hampir seluruh wilayah Lampung berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang tanpa terkecuali Bandar Lampung.

BACA JUGA:Didukung Maju Dalam Pilkada Tulang Bawang 2024, Pj Bupati Qudrotul Ikhwan Hanya Sampaikan Ini

BMKG juga menyebut hujan deras disertai angin kencang dan pertir ýang terjadi pada hari ini akan bertahan hingga dua jam lamanya.

Maka dari itu, pihaknya meminta warga Kota Bandar Lampung untuk selalu waspada terhadap kemungkinan banjir di wilayah yang kerap terjadi genangan, di mana BMKG sendiri mengeluarkan peringatan dini hujan dimulai pukul 13.59 WIB.

"Curah hujan terukur di wilayah Bandar Lampung saat ini mencapai lebih dari 10 mm. Status peringatan dini banjir menjadi waspada, karena awan hujan masih akan bertahan dalam waktu 1-2 jam kedepan, dengan intensitas sedang-lebat dan meluas ke seluruh wilayah Kota Bandar Lampung," jelasnya.

"Untuk masyarakat yang berada di wilayah banjir agar meningkatkan kewaspadaannya, selain itu waspadai juga potensi angin kencang akibat awan Cumulonimbus yang saat ini berada di wilayah Bandar Lampung," tandasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: