Kapan Pengumuman Seleksi Berkas Administrasi Sekolah Kedinasan 2024?
Pengumuman seleksi berkas administrasi Sekolah Kedinasan 2024 dilakukan di portal resmi masing-masing sekdin yang didaftar. ILUSTRASI/FREEPIK--
RADARLAMPUNG.CO.ID – Berikut ini merupakan informasi tentang pengumuman seleksi berkas administrasi Sekolah Kedinasan 2024.
Seleksi berkas atau administrasi menjadi tahapan awal dalam seleksi masuk Sekolah Kedinasan maupun Sekolah Ikatan Dinas.
Tahapan penting yang satu ini akan segera diumumkan melalui portal resmi masing-masing sekdin yang didaftar.
Di tahun ajaran baru 2024/2025, pendaftaran Sekolah Kedinasan akan segera ditutup pada tanggal 13 Juni 2024 mendatang.
BACA JUGA:Referensi 12 Sekolah Kedinasan yang Berstatus Ikatan Dinas, Ada Sekdin Impianmu?
Jika berhasil lolos seleksi berkas administrasi, calon peserta yang memenuhi syarat bisa melanjutkan tahapan berikutnya.
Namun jika peserta dinyatakan tidak memenuhi syarat, maka pupus sudah harapan menjadi bagian dari mahasiswa Sekolah Kedinasan impian.
Setelah seleksi administrasi diumumkan, maka peserta bisa mengikuti seleksi berikutnya berupa tes Seleksi Kompetensi Dasar atau SKD.
Merujuk pada timeline jadwal seleksi di beberapa Sekolah Kedinasan, Tes SKD ini kemungkinan dilaksanakan pada tanggal 18 Juli sampai dengan 6 Agustus 2024.
BACA JUGA:Kapan Pinjaman Lunak Untuk Mahasiswa Dibuka?
Update Jadwal Seleksi Sekolah Kedinasan 2024
Pengumuman Seleksi Pendaftaran– 14 sampai dengan 28 Mei 2024
Pendaftaran Seleksi – 15 Mei sampai dengan 13 Juni 2024
Seleksi Administrasi – 15 Mei sampai dengan 17 Juni 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: