Perumda Air Minum Way Rilau Targetkan 60 Ribu SR Tercapai Tiga Tahun Kedepan
SPAM Bandar Lampung yang berada di Natar diresmikan Presiden Jokowi, Senin 26 Agustus 2024.---Foto: Prima Imansyah Permana/ Radarlampung.co.id.---
RADARLAMPUNG.CO.ID - Perumda Air Minum Way Rilau menargetkan 60 ribu sambungan rumah tangga (SR) pada Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Bandar Lampung selesai tiga tahun kedepan.
Hal tersebut disampaikan Direktur Utama Perumda Air Minum Way Rilau Maidasari usai peresmian SPAM Bandar Lampung oleh Presiden Jokowi, Senin 26 Agustus 2024.
Diketahui, dari target 60 ribu SR, sampai saat ini SR SPAM Bandar Lampung baru sebanyak 13 ribu SR.
Maidasari mengatakan, upaya untuk meningkatkan SR SPAM Bandar Lampung ini sudah dilakukan.
BACA JUGA:Program BRI Peduli Yok Kita Gas Wujudkan Indonesia Bebas Sampah
Mulai dari memaksimalkan KPBU, grebek SR, hingga pelayanan di luar wilayah KPBU untuk memberikan pelayanan maksimal air bersih di Kota Bandar Lampung.
Saat ini, disampaikan Maidasari ada tiga kecamatan yang telah dialiri SPAM Bandar Lampung, yaitu Kecamatan Rajabasa, Labuhan Ratu, dan Kedaton.
"Sekarang sudah mulai ke Way Kandis, Way Halim, dan Kedamaian. Nanti menyusul Kecamatan Sukabumi dan Sukarame," ujar Maidasari.
Lanjut Maidasari, dalam mencapai target SR selain sosialisasi, dirinya meminta bantuan awak media dalam penyebaran informasi bahwa KPBU sudah ada jaringannya.
BACA JUGA:Detik-detik Jelang Pendaftaran Cakada, Elite PDIP Lampung Bocorkan Nasib Umar Ahmad
"Kalau jaringan sudah siap tolong warga Bandar Lampung untuk jadi konsumen kita," ucapnya.
Selain itu pihaknya juga terus mencicil membangun jaringan dari pendapatan yang didapat untuk menambah SR.
"Kita dapat dukungan dari inpres, DAK, dan Pemkot Bandar Lampung melalui penyertaan modal. Jadi tidak ada kendala anggaran," ungkapnya.
Dirinya menargetkan 60 ribu SR dapat tercapai tiga tahun dari tahun ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: