Buktikan Kesungguhan, Adi Erlansyah-Hizbullah Huda Jadi Pasangan Balonkada Pertama Daftar ke KPU Pringsewu

Buktikan Kesungguhan, Adi Erlansyah-Hizbullah Huda Jadi Pasangan Balonkada Pertama Daftar ke KPU Pringsewu

Pasangan Adi Erlansyah-Hizbulah Huda jadi bacalon bupati dan wakil bupati yang pertama mendaftar di KPU Pringsewu untuk pilkada Pringsewu 2024. FOTO AGUS SUWIGNYO/RADARLAMPUNG.CO.ID--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Mengenakan baju oranye, pasangan Bakal Calon Bupati Adi Erlansyah dan Wakil Bupati Hizbullah Huda resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pringsewu, Selasa 27 Agustus 2024.

Kedatangan bacalonkada Adi Lah diantar Ketua DPC partai Demokrat Mira dan Sekretarisnya Joni Sopuan, Ketua DPD PAN Asa Atorida dan Sekertaris Eko Andriono serta sejumlah kader kedua partai pengusung tersebut. 

Kedatangan Adi-Hiz juga diiringi sejumlah petani bertraktor, pedagang sayur, kesenian tradisional. Bahkan juga penampilan sejumlah orang berpakaian era tempo dulu. 

Kedua bacalonkada tersebut di sambut Ketua KPU Pringsewu Sofyan Akbar Budiman, serta komisioner lainnya Saifudin, Dewi Eliyasari, Juniantama Ade Putra, Sulaiman serta Sekretaris KPU Ari Mulando dan Ketua Bawaslu Suprondi.

BACA JUGA:Gerindra Lampung Umumkan 15 Cakada untuk Pilkada 2024, Ini Daftar Lengkapnya

BACA JUGA:Resmi! DPP Partai Gerindra Serahkan Surat Rekomendasi kepada Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela

"Ini kami jadi yang pertama mendaftar di KPU. Ini salah satu kesungguhan kami untuk mendaftar di KPU Pringsewu. Semoga kami nanti bisa mengikuti pilkada Pringsewu ini dengan lancar," ungkap Adi Erlansyah. 

Bacalon bupati dan wabup yang maju dalam pilkada Pringsewu 2024 itu juga berterima kasih kepada partai politik pengusung yakni PAN dan Partai Demokrat Pringsewu.

"Harapan kami dengan telah diserahkan SK rekomendasi persetujuan parpol B1KWK ini menjadi kelengkapan syarat administrasi untuk mengikuti kontestasi di Pilkada Pringsewu," ungkapnya. 

Adi mengatakan dengan telah mendaftarkannya di KPU Pringsewu, dihadapkan nantinya mendapatkan pemimpin yang amanah dan berjuang bekerja kabupaten itu.

BACA JUGA:PDIP Usung Fauzi-Laras di Pilkada Pringsewu 2024

BACA JUGA:SK B1KWK NasDem Lengkapi Modal Pasangan Ririn-Win Menangkan Pilkada Pringsewu 2024

Pada kesempatan tersebut pria yang juga pernah menjabat sebagai Pj bupati itu memperkenalkan calon pendampingnya di pilkada Pringsewu yakni Gus Hisbullah Huda yang merupakan asli kelahiran Pringsewu. 

Sementara itu ketua KPU Pringsewu Sofyan Akbar Budiman mengatakan pihaknya telah menerima berkas pendaftaran pasangan Adi Erlansyah - Hizbullah Huda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: