Mutasi Polri Terbaru, Alumni Akpol 1991 Mantan Karo SDM Polda Lampung Jadi Kapolda NTB

Mutasi Polri Terbaru, Alumni Akpol 1991 Mantan Karo SDM Polda Lampung Jadi Kapolda NTB

Irjen Hadi Gunawan mendapat promosi jabatan dalam mutasi Polri September 2024 sebagai Kapolda Nusa Tenggara Barat. FOTO TRIBRATA NEWS --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Mutasi Polri terbaru September 2024 menggeser posisi empat kepala kepolisian daerah (Kapolda). 

Salah satunya Kapolda Nusa Tenggara Barat Irjen Umar Faroq yang memasuki masa purna tugas. 

Pada mutasi Polri yang terbit akhir September, jenderal bintang dua ini menjadi perwira tinggi Polda NTB dalam rangka pensiun.

Sosok penggantinya adalah Irjen Hadi Gunawan, alumni Akpol 1991 Bhara Daksa seangkatan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. 

BACA JUGA:Masuk Daftar Mutasi Polri Terbaru, Kapolres Lampung Utara Ditarik ke Mabes

BACA JUGA:11 Bulan Menjabat, Kapolda Sumatera Selatan Mutasi Polri Jadi Wakil Kepala BSSN, Penggantinya Dari Akpol 1991

Sebelum mendapat promosi jabatan, Irjen Hadi Gunawan menjabat sebagai Koorsahli Kapolri.

Hadi Gunawan adalah jenderal bintang dua kelahiran Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, 8 Desember 1967.

Jebolan Akpol 1991 Bhara Daksa ini memiliki pengalaman di bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Polri.

Ini terlihat dari beberapa penugasan yang dijalaninya. Di antaranya pernah menjadi Karo SDM Polda Lampung pada 2017, semasa menjadi perwira menengah. 

BACA JUGA:Ini Daftar Bimble Tryout Gratis untuk Latihan Tes CPNS 2024, Cek Linknya

BACA JUGA:Wajib Tau! Begini Sistem Penilaian Tes SKD CPNS 2024

Karir kepolisian Irjen Hadi Gunawan dimulai dengan menjadi Perwira Pertama Polres Madiun Kota, Polda Jawa Timur. 

Peraih Pin Emas Kapolri 2021 ini pernah ditugaskan di tanah kelahirannya sebagai Kasubdit 2 Ditreskrimsus Polda NTB pada 2006. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: