Jadi Pembicara House of Nation, Mirza - Jihan Tegaskan Peluang Kebangkitan Lampung

Jadi Pembicara House of Nation, Mirza - Jihan Tegaskan Peluang Kebangkitan Lampung

Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal - Jihan Nurlela menjadi pembicara House of Nation yang digelar BEM Universitas Lampung, Kamis, 24 Oktober 2024. FOTO TIM MEDIA RMD --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal - Jihan Nurlela menjadi pembicara House of Nation yang digelar BEM Universitas Lampung di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Lampung, Kamis, 24 Oktober 2024. 

Kegiatan yang diikuti Mirza - Jihan tersebut menjadi ajang para calon gubernur dan wakil gubernur untuk menyampaikan visi-misi kepada masyarakat. Utamanya para pemuda dan mahasiswa.

Dalam paparannya, Rahmat Mirzani Djausal menegaskan bahwa Lampung mempunyai peluang besar untuk bangkit, ketika Prabowo Subianto menjadi Presiden. 

Menurut dia, kunci agar Provinsi Lampung maju adalah sinergi antara program kerja dengan kebijakan pemerintah pusat.

BACA JUGA:Mirza - Jihan Sholawat Bersama Masyarakat Lampung Utara

BACA JUGA:Prabowo Dilantik Jadi Presiden, Mirza Siap Percepat Kemajuan Lampung lewat Sinergi Erat Dengan Pusat

Tidak hanya itu. Mirza juga memaparkan konsep Ekonomi Pancasila, yang menjadi pilar utama dalam strategi transformasi Lampung. 

“Ekonomi Pancasila adalah ekonomi yang menjunjung tinggi nilai kemanusiaan, berorientasi pada kepentingan nasional, serta mendorong keadilan dan pemerataan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Lampung,” papar Mirza.

Dalam kesempatan itu, ia juga menekankan pentingnya pembangunan ekonomi yang inklusif, berkeadilan sosial, serta religius.

Kemudian Mirza juga menguraikan tiga cita-cita utama yang ingin diwujudkan dalam masa kepemimpinannya di Lampung.

BACA JUGA:Mutasi TNI Oktober 2024, Danpaspampres Jadi Pangdam VI/Mulawarman, Komandan Grup A Promosi Jabatan Danrem

BACA JUGA:Mutasi TNI Terbaru 2024, 10 Jenderal Angkatan Darat Dapat Penugasan Luar Struktur

Yakni mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif, mandiri, dan inovatif.

Lalu, memmperkuat sumber daya manusia yang unggul dan produktif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: