Adu Gagasan di Debat Terakhir Pilkada Mesuji 2024, Pendidikan Hingga Kesehatan Jadi Bahasan
Komisi Pemilihan umum (KPU) Kabupaten Mesuji kembali menggelar debat pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Mesuji 2024, di Gedung Serba Guna (GSG) --
RADARLAMPUNG.CO.ID - Komisi Pemilihan umum (KPU) Kabupaten Mesuji kembali menggelar debat pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Mesuji 2024, di Gedung Serba Guna (GSG) Taman Keanekaragaman Hayati Desa Mekarjaya Kecamatan Tanjung Raya Kamis 14 November 2024.
Dalam debat publik terakhir ini mengangkat tema Optimalisasi Pembangunan Kabupaten Mesuji Menuju Masyarakat Sejahtera.
Dengan sub tema pendidikan, kesehatan, konflik agraria dan Mesuji Bagian dari NKRI.
Dalam sambutannya Ketua KPU Mesuji Ali Yasir mengatakan Hari ini adalah debat terkahir Bupati dan Wakil Bupati Mesuji.
BACA JUGA:Darurat Narkoba, Polisi Beri Penyuluhan Narkoba di Kampung Tangguh
Dan bukan hanya debat yang bisa ditampilkan oleh masing masing Paslon. Namun masyarakat juga bisa melihat visi misi yang sudah dibuat oleh para Paslon.
Dengan debat ini dapat dijadikan referensi masyarakat Mesuji dalam menentukan calon pemimpin yang akan dipilihnya pada pemungutan suara yang akan digelar pada 27 November nanti.
Selain itu, Ali Yasir sapaan akrab Ketua KPU berpesan kepada Paslon Bupati dan Wakil Bupati Mesuji yang terpilih bisa mengayomi dan mensejahterakan seluruh masyarakat di Kabupaten Mesuji.
"Serta diharapkan dapat merubah image Mesuji yang selama ini dikenal sedikit negatif oleh masyarakat luar," imbuhnya.
BACA JUGA:Gegara Promosi Judol, Oknum Mahasiswi Cantik di Tulang Bawang Diciduk Polisi
Dalam Debat Publik terakhir tersebut Masing-masing pasangan calon menyampaikan visi misi, program kerja, menjawab pertanyaan dari panelis, saling bertanya dan beradu argumentasi.
Pasangan Calon nomor urut 1, Syamsudin - A. Yulivan Nurullah menyampaikan, bahwa program Pendidikan gratis seperti bantuan peralatan sekolah peningkatan mutu pendidikan, sarana dan prasarana pendidikan Peningkatan pendidikan Karakter.
Seperti salaman guru ke siswa, sedangkan untuk kesehatan ada pengobatan gratis tanpa kartu BPJS kemudian insentif bagi tenaga kesehatan.
Sementara Pasangan Calon Bupati nomor urut 02, Elfianah - Yugi Wicaksono menyampaikan, pasangan kami punya keinginan masyarakat Mesuji yang nasionalis yang agamis dan bertaqwa kompetitif dan berkeadilan. Kami punya cara jitu untuk pembangunan Mesuji yang lebih baik dan lebih maju.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: