Sampaikan Pidato Perdana, Bupati Tanggamus Saleh Asnawi Ajak Masyarakat Membangun Daerah Menjadi Lebih Maju

Sampaikan Pidato Perdana, Bupati Tanggamus Saleh Asnawi Ajak Masyarakat Membangun Daerah Menjadi Lebih Maju

Bupati Tanggamus Moh Saleh Asnawi menyampaikan pidato perdana dalam rapat paripurna istimewa di DPRD setempat, Kamis, 6 Februari 2025. FOTO EDI HERLIANSYAH/RADARLAMPUNG.CO.ID--

Dilanjutkan, Kabupaten Tanggamus telah berusia 28 Tahun. Kini saatnya melangkah maju ke depan. 

"Kini saatnya kita membangun Tanggamus dengan semangat baru, keberanian baru, dan komitmen yang lebih kuat," tegasnya. 

BACA JUGA:Langsung Cuan! Saldo Gratis DANA Kaget Rp 100 Ribu Spesial Amplop Ramadhan Dibagikan, Segera Klaim

BACA JUGA:Saldo Gratis DANA Kaget Terbaru Terbatas! Dapatkan Link Cuan Rp 150 Ribu Hanya Hari Ini

"Saya  dan pak Agus sadar bahwa tugas ini berat, bahwa jalan ini tidak akan selalu mudah. Tetapi tekad kami sudah  bulat. Kami siap mengerahkan seluruh tenaga, seluruh pikiran dan hati kami untuk membawa Tanggamus ke arah yang lebih baik, maju sejahtera," katanya. 

Dalam kesempatan tersebut Saleh Asnawi menegaskan satu hal tidak ada lagi perbedaan.

Tidak ada lagi kubu politik dan sekat yang memisahkan. Saat ini semua menjadi satu. Masyarakat Tanggamus yang memiliki satu tujuan. Membangun daerah ini menjadi lebih hebat dan maju.

"Demokrasi telah kita lalui. Kini saatnya bersatu, bekerja dan membuktikan bahwa kita bisa menciptakan perubahan nyata," tandasnya. 

BACA JUGA:Promo Alfamart Kategori Serba Gratis, Cek Katalog Lengkapnya

BACA JUGA:Promo Alfamart Untuk Produk Camilan, Tambah Sedikit Bisa Dapat Banyak!

Aparatur juga harus mampu melayani masyarakat, bekerja keras dan tetap optimis mewujudkan harapan yang diinginkan untuk kemajuan masyarakat.

Lebih jauh Saleh Asnawi menyampaikan, berkaca dengan cita-cita jalan lurus perubahan, maka rancangan awal RPJMD Tanggamus 2025-2029 mengangkat visi Bersama Tanggamus Maju Menuju Indonesia Emas.

Hal ini dijabarkan dalam lima misi. Yakni meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan program prioritas penguatan kalitas hidup. 

Kemudian mengembangkan potensi ekonomi lokal yang berdaya saing dan memastikan pemerataan pembangunan dari desa ke kota. 

BACA JUGA:Mutasi Polri Polda Bengkulu, Dua Polwan Cantik Promosi Jabatan Jadi Kasat Lantas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: