Revitalisasi BUMDes, Desa Margodadi Rajut Asa di Lomba Desa BRIliAN 2025

Revitalisasi BUMDes, Desa Margodadi Rajut Asa di Lomba Desa BRIliAN 2025

Kunjungan tim ke Desa Margodadi Lampung Selatan. Desa Margodadi Lampung Selatan untuk pertama kalinya berkesempatan mengikuti lomba Desa BRILiaN 2025 --

RADARLAMPUNG.CO.ID-Program Lomba Desa BRIliaN 2025 yang dihelat Bank Rakyat Indonesia kembali digelar. Program ini untuk mendukung Asta Cita pemerintah dengan penekanan terhadap pembangunan desa untuk pemerataan ekonomi. 

Di Kabupaten Lampung Selatan, Desa Margodadi yang terletak dalam wilayah kecamatan Jatiagung mendapat kesempatan untuk ikut dalam Lomba Desa BRIliaN 2025. 

Pada 19 Maret 2025, tim BRI berkesempatan melakukan survei dan kunjungan ke desa. Tim mengecek langsung unit usaha Badan Usaha Milik Desa atau BUMDes Kompak Margodadi. 

Kedatangan tim diterima Sekretaris Desa Purna Irawan. 

BACA JUGA:DPRD Lampung Setujui Pemekaran Sungkai Bunga Mayang Jadi Kabupaten Baru di Lampung

Menurut Purna, keikutsertaan Desa Margodadi dalam progam Lomba Desa BRIliaN 2025 ini merupakan yang perdana. 

Purna Irawan menjelaskan, saat ini pihak pemerintah desa Margodadi memang tengah fokus untuk penataan kembali BUMDes Kompak Margodadi. 

“ Memang pada periode lalu BUMDes sempat tidak maksimal. Akhirnya pihak desa mengambil langkah merevitalisasi pengurus BUMDes Margodadi,” katanya mendampingi Kepala Desa Margodadi, Noven Fahri kepada radarlampung.co.id. 

Revitalisasi itu dimulai sejak awal tahun 2025. Hasilnya, saat ini BUMDes Margodadi digawangi oleh anak-anak muda yang dinilai lebih kompeten dan mampu beradaptasi serta berinovasi. 

BACA JUGA:Pemegang Saham BBRI Panen Dividen Final Senilai Rp 31,4 Triliun

BUMDes ini, lanjut Purna, juga tidak lepas dari pemanfaatan Dana Desa. BUMDes Margodadi ini bergerak di bidang peternakan sapi dan budidaya perikanan. 

Bidang usaha BUMDes, lanjut Purna, berkorelasi dengan program pemerintah di sektor ketahanan pangan. “Dan juga kan ada program Makan Bergizi Gratis kedepan BUMDes diharapkan bisa mensupport program tersebut,” katanya. 

Mengapa BUMDes bergerak di bidang peternakan? Purna menegaskan, di Margodadi, mayoritas warga memiliki ternak sapi. Sehingga, dengan pengusahaan peternakan sapi kedepan bisa bersama-sama dengan warga Margodadi. 

Purna sendiri berharap keikutsertaan desa Margodadi dalam program Lomba Desa BRIliaN 2025 bisa memberi manfaat untuk masyarakat Margodadi. “Kami juga bersyukur ada tim BRI yang turun ke desa. Sehingga ke depan juga tidak menutup kemungkinan untuk bekerjasama dengan BRI,” tutupnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: