Terpilih Jadi FKIP Unila, Ini Program 100 Hari Prof. Sunyono

Terpilih Jadi FKIP Unila, Ini Program 100 Hari Prof. Sunyono

Prof. Dr. Sunyono, M.Si. segera menyusun program 100 hari kerja usai terpilih menjadi Dekan FKIP Unila. FOTO MELIDA ROHLITA/RADARLAMPUNG.CO.ID --

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Prof. Dr. Sunyono, M.Si. segera menyusun program 100 hari kerja. Langkah ini diambil setelah dirinya terpilih sebagai Dekan FKIP Universitas Lampung (Unila), Selasa 13 September 2022.

Prof. Dr. Sunyono M.Si menggantikan Muhammad Basri yang diamankan KPK karena diduga terlibat kasus suap penerimaan mahasiswa baru. 

Terpilihnya Prof. Sunyono sebagai dekan melalui proses pengambilan suara dari 16 anggota senat FKIP Unila dan Plt. Rektor Unila Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed. dalam rapat senat tertutup di gedung Dekanat FKIP Unila.

Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed. mengatakan, hari ini digelar pemilihan ulang Dekan FKIP Unila, menggantikan dekan terpilih sebelumnya, Muhammad Basri. Dalam pemilihan tersebut, Prof. Sunyono memperoleh 13 suara.  

BACA JUGA: Tegang! Puluhan Mahasiswa Datangi Kantor DPRD Tulang Bawang, Saling Dorong dengan Polisi Hingga Bakar-bakar

"Jadi, tadi sudah terselenggara pemilihan ulang dekan FKIP untuk periode 2022 sampai 2026. Kenapa diulang, karena dekan terpilih sebelumnya ada masalah sehingga berdasarkan UU tentang ASN dan PP tentang ASN, seseorang yang sudah sampai tahap itu dinyatakan berhenti dalam jabatan, dan diberhentikan dari ASN untuk sementara, menunggu keputusan. Jadi nanti kalau tidak bersalah, dikembalikan. Tetapi tidak dijabatannya," kata Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed. didampingi Ketua Senat FKIP Nuraida dan Plt. Dekan FKIP Prof. Patuan Raja.

Dilanjutkan, berdasar penjaringan selama tiga minggu, ada tiga nama yang menjadi calon dekan. Yaitu Prof. Dr. Sunyono, MS.i.; Prof. Abdurahman dan Dr. Sugeng Sugiarto. 

"Berdasar penghitungan dan pemlihan 16 anggota senat dan rektor, akhirnya Prof. Sunyono mendapatkan 13 suara. Prof. Abdurahman 10 suara dan Dr. Sugeng dua. Dengan demikan, berdasar regulasi dan statuta Unila Prof. Sunyono ditetapkakan sebagai dekan untuk Periode 2022-2026," jelas Dr. Mohammad Sofwan Effendi.

Dalam kesempatan tersebut Dr. Mohammad Sofwan Effendi meminta tugas dekan baru benar-benar dijalankan dengan baik.

BACA JUGA: Buronan 3 Tahun, Pembegal Sepeda Motor Honda Supra Akhirnya Tertangkap

"Minimal ada dua. Pertama, membangun integritas dengan pelaksaan trid harma perguruan tinggi secara konsekuen, konsisten dan professional. Tidak boleh ada sekat-sekat kepentingan lain atau pribadi yang ada hanya untuk akademik,” tegasnya.

Kedua, membangun kepercayaan public, baik mitra fakultas dan universitas seperti pemerintah daerah, usaha, dan organisasi guru. Terlebih dengan mahasiswa. 

Sementara, Prof. Sunyono mengungkapkan, program seratus hari kerjanya selepas pelantikan, nantinya memfokuskan komunikasi intens pada seluruh civitas akademika.

”Program pertama yang akan saya lakukan adalah membangun komunikasi dengan seluruh civitas akademika, nanti akan banyak ide-ide dari pak Sugeng dan Prof. Abdurahman,” sebut dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: