RADARLAMPUNG.CO.ID - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) merilis 1000 besar sekolah yang siswanya memperoleh nilai rata-rata tes potensi skolastik (TPS) tertinggi pada UTBK SBMPTN tahun 2020. Humas Badan Pengelola Penerimaan Mahasiswa Baru (BPPMB) Universitas Lampung M. Komarudin mengatakan, sepuluh sekolah di Lampung masuk dalam top 1000 sekolah tersebut. Sepuluh sekolah tersebut SMAN 2 Bandarlampung, SMAN 1 Metro, SMA Al Kautsar, SMA Xaverius Bandarlampung, dan SMA IT Ar Raihan. \"Lalu, SMAN 1 Pringsewu, SMAN 9 Bandarlampung, SMA Kebangsaan Lampung Selatan, SMA Fransiscus, dan SMA Sugar Group B Mataram Lampung Tengah,\" kata Komar, Jumat (18/12). Komar mengatakan, dengan rilisnya top 1000 sekolah tersebut, paling tidak sekolah tersebut dapat memetakan siswanya. Misalkan, jika nanti siswa di sekolah tersebut akan mengambil program studi pada SBMPTN, itu bisa menjadi barometer. \"Jangan sampai jika kemampuannya sekian tapi mengambil di perguruan tinggi yang pasinggrade dan keketatannya tinggi. Jadi itu dulu tidak terbuka ya, sekarang lebih terbuka, lebih transparan,\" katanya. Sementara, Kepala SMAN 2 Kota Bandarlampung Hendra Putra mengatakan, pihaknya sangat senang karena SMAN 2 mendapatkan nilai tertinggi rata-rata UTBK untuk di provinsi Lampung dan masuk dalam top 1000 UTBK. \"Kita memang sudah mempersiapkan siswa sejak mereka masuk di SMAN 2, kita melaksanakan proses pembelajaran tuntas, karena dengan pembelajaran tuntas secara langsung kita sudah menyiapkan siswa untuk mengikuti berbagai kegiatan seleksi. Kita siapkan ketuntasan materi dan kita siapkan juga kekuatan mental siswa,\" pungkasnya. (rur/wdi)
Sepuluh SMA di Lampung masuk top 1000 Rerata Nilai UTBK, Ini Daftarnya
Jumat 18-12-2020,15:23 WIB
Editor : Widisandika
Kategori :