Aksi Damai, HMI Metro Sampaikan Dua Tuntutan

Senin 20-05-2019,22:21 WIB
Editor : Kesumayuda

RADARLAMPUNG.CO.ID - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Metro prakarsai aksi damai di depan kantor KPU Kota Metro, Senin (20/5).

Aksi Damai tersebut bertujuan untuk memberi apresiasi kepada seluruh masyarakat Indonesia, karena sudah berhasil menyelenggarakan pemilu. Adapun tujuan lainnya sekaligus berbelasungkawa atas meninggalnya penyelenggara pemilu yang gugur sebanyak 554 orang.

“Masyarakat berhak mendapat apresiasi atas keberhasilan menyelenggarakan pemilu, yang paling rumit di dunia dan sepanjang sejarah demokrasi Indonesia ini. Saya mewakili HMI Cabang Metro ingin menyampaikan kedukaan yang mendalam atas korban jiwa yang dihasilkan pemilu ini,” kata Yuki Akbar, Koordinator Aksi di sela-sela aksi.

Dalam aksi tersebut HMI Cabang Metro menyampaikan dua tuntutan yakni, mendorong terbentuknya team investigasi pencari fakta yang Independen atas meninggalnya 554 penyelenggara, dan mendorong untuk segera mengevaluasi secara total penyelenggara pemilu 2019.

“Harapannya aksi ini dapat menularkan empati kepada masyarakat lebih luas lagi. Turut memberi dukungan pada para pejuang demokrasi, sekaligus meyakini bahwa KPU sebagai lembaga penyelenggara pemilu dapat amanah terhadap konstitusi,” tandasnya. (apr/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait