Radarlampung.co.id - Suprih (58), warga Kampung Banjarsari, Kecamatan Gunungsugih, Lampung Tengah, kehilangan alat cetak genting kodok dari besi senilai Rp1.000.000 di tobong belakang rumah. Hilangnya alat cetak genting ini diketahui, Selasa (30/11) sekitar pukul 07.00 WIB. Kasatreskrim Polres Lamteng AKP Edi Qorinas menyatakan, setelah menerima laporan pihaknya langsung penyelidikan. \"Kita selidiki dan terungkap siapa pencurinya. Tiga orang diamankan, yakni Panji Sanjaya (21), warga Kampung Banjarmulya, Kecamatan Gunungsugih; Ridho R. (23), warga Kampung Fajarbulan, Kecamatan Gunungsugih; dan BS (16), warga Kampung Banjarmulya, Kecamatan Gunungsugih. Kita amankan tersangka di rumahnya, Rabu(8/12) sekitar pukul 20.00 WIB,\" katanya. Barang bukti yang diamankan, kata Edi, motor yang digunakan untuk mengangkut alat cetak genting. \"Ketiga tersangka mengakui perbuatannya. Tersangka dijerat dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara,\" tegasnya. (sya/sur)
Alat Cetak Genting Kodok Digasak, Tiga Orang Diamankan
Kamis 09-12-2021,12:53 WIB
Editor : Ari Suryanto
Kategori :