RADARLAMPUNG.CO.ID - Angka kemiskinan di Lampung Tengah di bawah kepemimpinan Loekman Djoyosoemarto turun pada 2020 hingga 11,82 persen atau 152.276 jumlah penduduk miskin. Hal ini berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Lamteng. \"Angka kemiskinan di Lamteng turun 11,82 persen dari sebelumnya 12,03 persen pada 2019,\" kata Kasi Statistik Sosial BPS Lamteng Yasir Wijaya. Ditanya apakah tidak berpengaruh terhadap pandemi Covid-19, Yasir menyatakan tidak. \"Tidak. Perhitungan angka kemiskinan untuk tingkat kabupaten, BPS mengumpulkan data melalui survei sosial ekonomi nasional (Susenas) pada Maret setiap tahunnya. Pada 2020 ketika petugas lapangan mengumpulkan data, belum terlihat perubahan konsumsi masyarakat akibat dampak Covid-19. Terutama di wilayah perkampungan. Kegiatan ekonomi maupun perilaku keseharian masyarakat seperti biasanya atau cenderung tak berubah,\" ungkapnya. (sya/sur)
Angka Kemiskinan di Lamteng Terus Turun
Jumat 08-01-2021,13:10 WIB
Editor : Ari Suryanto
Kategori :