Telkomsel-Radar Lampung Sinergikan Program

Selasa 09-07-2019,13:39 WIB
Editor : Kesumayuda

radarlampung.co.id - General Manager (GM) Consumer Sales Telkomsel Regional Sumbagsel Robby Aris Cahyady beserta rombongan manajemen berkunjung ke Graha Pena Radar Lampung, Selasa (9/7).

Selain perkenalan silahturahmi GM baru tersebut, Telkomsel juga mensinergikan program kerja dengan Radar Lampung. Kunjungan diterima langsung oleh Direktur Radar Lampung Hi.Taswin Hasbullah beserta jajaran manajemen.

Dalam kunjungan kali ini, Robby Aris Cahyady mengajak manajemen Radar Lampung untuk saling berkolaborasi dan bersinergi dalam mendigitalkan masyarakat Lampung.

\"Kedatangan kami kesini memang salah satunya bukan hanya kenalan saja, tapi saya pribadi ingin ada kerjasama atau kolaborasi. Kita bisa jauh lebih tumbuh dengan memanfaatkan dan memaksimalkan program kerja,\" kata Robby.

Terlebih, sambung Robby, jaringan 4G di Lampung sudah berada di seluruh kabupaten/kota hingga kecamatan dan desa. Kemudian Telkomsel juga memiliki 11 layanan dengan outlet penjualan sebanyak lebih dari 7200 outlet di seluruh Lampung.

\"Ya memang ke depan pasti seluruhnya akan berpindah ke digital, walaupun saat ini kami masih memiliki PR karena masih banyak pelanggan Telkomsel di Lampung yang menggunakan lagasi (telfon dan sms), walau penggunaan paket data sudah ada di Lampung tapi masih dominan pengguna legasi,\" tambahnya.

Robby mengatakan soal kolaborasi ini pihaknya telah melakukan bersama Universitas Lampung pada mahasiswa yang melakukan KKN (kuliah kerja nyata). Di mana keberadaan mahasiswa bisa dicek langsung. Hal ini juga yang juga bisa dimanfaatkan Radar Lampung.

\"Kemudian bisa juga berapa banyak pembaca Radar Lampung online yang mengakses melalui Telkomsel. Ini bisa kami ketahui, jadi memang Radar Lampung paling banyak di akses melalui Telkomsel, maka Radar Lampung memang media pilihan. Yang jelas banyak kolaborasi yang bisa di implementasikan bersama, agar bisa saling mengisi masyarakat Lampung,\" tambahnya.

Sementara Direktur Radar Lampung Hi. Taswin Hasbullah yang menerima kedatangan tim dari Telkomsel Regional Sumbagsel ini pun menyambut baik dan siap berkolaborasi ke depannya antara Radar Lampung dan Telkomsel. “Saya juga mengucapkan terimaksih atas kerjasama yang sudah terjalin baik selama ini,” tandasnya. (rma/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait