Babinsa Kangkung Laksanakan Kegiatan Sosialisasi Kader PKK

Senin 11-11-2019,13:00 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Babinsa Kelurahan Kangkung Serda Aris Susilo melaksanakan kegiatan Sosialisasi Penguatan Kader PKK dan BKB tentang Pelayanan kepada Masyarakat yang diselenggarakan oleh PLKB Kecamatan Bumi Waras, di Aula Kantor Kelurahan Kangkung, Senin (11/11/2019). Babinsa mengatakan, penyuluhan ini dimaksudkan agar para kader mengetahui tugas dan fungsinya, seperti memberikan penyuluhan sesuai dengan materi yang telah ditentukan dan mengadakan pengamatan perkembangan peserta BKB dan anak balitanya. \"Termasuk memberikan pelayanan dan mengadakan kunjungan rumah dan memotivasi orang tua untuk merujuk anak yang mengalami masalah tumbuh kembang anak,\" jelasnya. Sementara, Babinsa Kelurahan Beringin Jaya Sertu Animan membantu mengatur arus lalu lintas di Jalan Imba Kusuma Ratu RT 02, Beringin Jaya, Kemiling. Pasalnya, jalan tersebut macet akibat adanya tiang listrik yang roboh akibat longsor. \"Pengaturan lalu lintas ini agar pengendara bisa tetap melintas dan situasi aman untuk dilewati,\" kata Babinsa. (rls/ang)

Tags :
Kategori :

Terkait