Terungkap, Ini Sosok Empat Wakil Rektor Unila Terlantik

Kamis 02-01-2020,10:42 WIB
Editor : Ari Suryanto

RANDARLAMPUNG.CO.ID - Di awal tahun baru ini, Universitas Lampung (Unila) memiliki unsur pimpinan baru. Ya, selain rektor yang dilantik beberapa waktu lalu, ada empat wakil rektor (warek) baru, yang dilantik Kamis (2/1) di lantai IV gedung Rektorat Unila sekitar pukul 10.00 WIB. Keempat rektor terlantik yaitu Prof. Heryandi (mantan dekan FH) menjadi wakil rektor 1 menggantikan Prof Bujang Rahman; Dr. dr. Asep Sukohar dari FK Unila sebagai wakil rektor II menggantikan Prof M Kamal; Prof. Yulianto guru besar Fisip Unila sebagai wakil rektor III; dan Prof. Suharso (mantan dekan FMIPA) sebagai wakil rektor IV menggantikan Prof. Mahatma Kufapeksi. Selain itu juga, dilantik Direktur pasca sarjana Unila Prof. Wan Abbas Zakaria menggantikan Prof Mustofa. Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Dr. Lusmeilia Afriani menggantikan Prof Hamim Sudarsono, dan Prof Ahmad Saudi Samosir sebagai Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu menggantikan Prof Murhadi. Pelantikan dihadiri tamu undangan, kepala biro, kepala lembaga, dekan, dan civitas akademika Unila. (rur/sur)

Tags :
Kategori :

Terkait