Bangun Kantor, Demokrat Lampung dapat Atensi Khusus

Selasa 18-01-2022,19:04 WIB
Editor : Yuda Pranata

Radarlampung.co.id - DPD Partai Demokrat Lampung membuat terobosan menjelang 2024. Salahsatunya membuat kantor perwakilan di Jakarta. Hal tersebut diungkapkan Ketua DPD Partai Demokrat Lampung Edy Irawan Arief di kantor DPW setempat, Selasa (18/1/22). Edy bilang, keberadaan kantor perwakilan di Jakarta berbentuk rumah singgah di mana, gunanya untuk mempermudah urusan dari DPP. \"Jadi kita kalau ada urusan di DPP kita bisa lebih mudah. Kalau nunjukin KTA Demokrat ya gratis. Ini pergerakan kecil, tapi kita ingin tampil beda, kita harus bisa berikan kebanggaan \" ujarnya. Pada kesempatan itu, dia juga menyampaikan terkait progres pembangunan kantor DPD Partai Demokrat Lampung. Di mana, targetnya tiga tahun sudah selesai dibangun. Untuk pembangunannya sendiri, kata dia, swadaya dari kader demokrat khususnya fraksi. \"Kita bangun dari kita untuk kita. Seluruh anggota fraksi itu kalau per orang per tahun Rp10 juta, tiga tahun selesai. Tapi kalau memang anggota fraksi maunya Rp15 juta, ini dua tahun selesai. Lebih bagus kalau Rp30 juta setahun, itu kantor setahun selesai. Di Lampung kan ada 81 orang anggota fraksi,\" jelasnya. Dia mengatakan, perbaikan kantor ini dilakukan untuk mempersiapkan pengurusan administrasi menjelang tahun 2024. \"Kita pengen betul nanti sibuk-sibuknya di 2024, ya kantor ini sudah jadi. Saya berfikir begini, tidak akan membangun gedung ini tanpa kita mulai. Kita ingin punya sentra pelayanan yang baik. Lihat saja ini baru dua minggu tapi geraknya sudah luar biasa. Konsolidasi, persiapan pelantikan, dan sebagainya,\" katanya. Pada kesempatan itu, Edy juga menyampaikan akan fokus dengan kalangan millenial. Dimana salahsatu yang baru masuk ke Demokrat Lampung adalah Angga Rinzani yang merupakan Gitaris band Lampung yang menasional, yakni The Potters. \"Kita sasarannya milenial, karena sesuai dengan arahan pak sekjen juga. Tiga hari lalu telepon saya,\" kata dia. Sekretaris Fraksi DPRD Lampung, Deni Ribowo mengatakan, semua kader demokrat berkomitmen membangun kantor dengan swadaya. \"Nanti rumah singgah di Jakarta tidak hanya untuk kader, tapi juga temen-temen media juga bisa datang istirahat di sana,\" katanya. Deni bilang masuknya Angga The Potters juga bisa menambah kekuatan dari segi milenial. \"Alasan Angga, pak Edy dulu kan aktif dalam musik. Beliau pembina anak band. Bapaknya anak band, di Universitas Saburai waktu itu sering kali digelar festival musik,\" ujarnya. (abd/yud)

Tags :
Kategori :

Terkait