Layani Penukaran Uang Rupiah, BI Libatkan Seluruh Perbankan di Lampung

Senin 01-04-2019,19:48 WIB
Editor : Kesumayuda

Radarlampung.co.id - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Lampung melibatan seluruh perbankan yang ada di Lampung dalam melayani penukaran uang Rupiah. Kerjasama ini ditandai dengan Kick Off Layanan Penukaran uang Rupiah yang digelar di kantor Bank Lampung, Senin (1/4).  Kepala BI Lampung, Budiharto Setyawan menyatakan bahwa dengan adanya kerjasama ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan uang rupiah di masyarakat dalam jumlah nominal yang cukup, jenis pecahan yang sesuai, serta kondisi yang layak edar (clean money policy).  \"Layanan penukaran uang Rupiah melibatkan seluruh Perbankan yang ada di Lampung, yakni kurang lebih sebanyak 30 bank anggota BMPD, yang memiliki cabang di Bandarlampung,\" kata Budiharto kepada awak media, Senin (1/4).  Ia menabahkan, layanan penukaran uang Rupiah ini mulai efektif sejak 1 April 2019. Selain itu, kerjasama ini juga merupakan bagian dari persiapan perbankan menjelang Idul Fitri, untuk menjamin ketersediaan dan kecukupan kebutuhan uang Rupiah yang biasanya meningkat.  Terkait jadwal penukaran uang rupiah, Budiharto mengatakan, hal tersebut akan diserahkan kepada masing-masing perbankan. “Nantinya perbankan akan berikan laporan ke kita terkait jadwal dan kantor cabangnya yang mana saja yang melayani penukaran uang. Untuk kemudian kita informasikan ke masyarakat,\" tambahnya.  Lebih jauh dia mengatakan, adapun uang yang dapat ditukarkan ke BI dan Perbankan yakni merupakan uang Rupiah lusuh, uang Rupiah cacat dan mata uang Rupiah rusak.  Untuk penukaran uang rupiah dengan kerusakan minor dapat dilakukan di BI dan Perbankan. Namun, untuk kerusakan Mayor dapat dilakukan di KPw BI provinsi Lampung setiap hari Kamis mulai pukul 08.00 WIB. (ega/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait