Lima Ketua Fraksi DPRD Lampung Sampaikan Aspirasi Demo Mahasiswa ke Gubernur

Kamis 26-09-2019,16:21 WIB
Editor : Kesumayuda

radarlampung.co.id - Lima Ketua fraksi DPRD Lampung menyambangi Gubernur Arinal Djunaidi, Kamis (26/9). Kedatangan mereka untuk menyampaikan aspirasi ribuan mahasiswa yang menggelar aksi massa di halaman Gedung Dewan setempat, Selasa (24/9).

Kelimanya adalah, Ketua Fraksi PAN Suprapto, Fraksi PKS Ahmad Mufti Salim, Fraksi Gerindra Rahmat Mirzani Djausal, Fraksi Golkar Tony Eka Candra dan Ketua Fraksi Demokrat Hanifal.

Selain kepada Gubernur, DPRD Lampung juga siap menindaklanjuti tuntutan mahasiswa. Namun hal ini masih menunggu alat kelengkapan dewan (AKD).

\"Kita  siap menindaklanjuti, tapi masih menunggu ketua sementara berkantor. Dan berharap segera dilantik pimpinan definitif, pengesahan tatib, pembentukan alat kelengkapan dewan, baru bisa semua berjalan normal,\" kata Ketua Fraksi PKS Ahmad Mufti Salim.

Sebelumnya pada Selasa (24/9) ribuan mahasiswa se Lampung melakukan aksi dan menyampaikan 14 aspriasi tuntutan pada Anggota DPRD Provinsi Lampung.

Salah satu tuntutannya terkait penolakan pengesahan RKUHP dan penerbitan Perppu untuk membatalkan revisi UU KPK  yang dianggap tidak relevan dan melemahkan lembaga anti rasuah tersebur. (rma/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait