Lulusan Teknokrat Siap Hadapi Era 5.0

Selasa 17-12-2019,14:21 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Universitas Teknokrat Indonesia telah menyiapkan lulusan untuk menghadapi era revolusi industri 5.0. Hal tersebut dibuktikan dengan karya dan inovasi mahasiswa Teknokrat untuk memasuki era tersebut, diantaranya menciptakan drone, robot humanoid, hingga robot selam. Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr.HM. Nasrullah Yusuf,SE.,M.BA., mengatakan, dalam mencapai mutu yang berdaya saing, lulusan Teknokrat sudah disiapkan dan pastinya memiliki daya saing yang tinggi. \"Hal itu dibuktikan dengan banyaknya lulusan Teknokrat yang terserap di dunia kerja, seperti pada perbankan, intansi pemerintahan, BUMN dan lainnya,\" kata Nasrullah saat pelaksanaan wisuda tahun 2019 di Gelanggang Indoor Teknokrat, Selasa (17/12). Nasrullah juga menyampaikan, saat ini Teknokrat berada pada cluster 4 dan level madya dalam bidang penelitian. Pencapaian tersebut terbilang cepat karena diraih dalam waktu 2 tahun. Sementara, Prof Dr Slamet Widodo,MS.,MM., kepala LLDikti Wilayah II Sumatera Bagian Selatan mengungkapkan filosofi pergeseran pita toga dari kiri ke kanan. Menurutnya, selama menjalani bangku kuliah menggunakan otak kiri, yaitu kecerdasan intelektual. Namun, saat lulus dan bergabung dalam masyarakat dengan menggunakan kecerdasan sosial, kecerdasan entrepreneur. \"Karena wisuda ini sebagai tonggak baru menyambut masa depan. Saat terjun ke dalam masyarakat, selain bersosialisasi, kita harus bisa menjalin kolaborasi, dan kerjasama. Serta mampu merespon perubahan dengan cepat,\" ujarnya. Sekda Provinsi Lampung Ir Fahrizal Darminto, MA., menuturkan, saat ini provinsi Lampung giat membangun salah satunya sektor pendidikan. Untuk bisa mengarungi kehidupan yang marak dengan piranti pintar, wisudawan harus tanggap dengan berbagai perubahan. \"Perguruan tinggi harus terus meningkatkan mutu agar mahasiswa mampu memenangkan persaingan kerja yang semakin berat di masa mendatang,\" kata Fahrizal. Wisuda tahun 2019 dihadiri oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi yang diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Ir. Fahrizal Darminto, MA., Ketua LLDikti Wilayah II Prof. Dr. H. Slamet Widodo, M.S., M.M., dan jajaran pimpinan Universitas Teknokrat Indonesia. Sedangkan wisudawan yang dikukuhkan sebanyak 979 orang. (rur/ang)

Tags :
Kategori :

Terkait