Bawaslu Lambar Cegah Pengiriman Belasan Tabloid Indonesia Barokah

Kamis 31-01-2019,17:00 WIB
Editor : Alam Islam

radarlampung.co.id – Bawaslu Lampung Barat bekerjasama dengan kantor pos menginventarisir dan mencegah peredaran tabloid Indonesia Barokah. Untuk Kantor Pos Liwa pengiriman 14 tabloid behasil digagalkan. Terdiri dari 11 Tabloid Indonesia Barokah dan empat tabloid Pesantren. Satu tabloid diketahui sudah terkirim ke salah satu pesantren. Anggota Bawaslu Lambar M. Farid Ardiles mengatakan, sesuai arahan Bawaslu Lampung, pihaknya berkoordinasi dengan kantor pos untuk mencegah pengiriman Tabloid Indonesia. ”Alhamdulillah, untuk kantor pos di Kecamatan Balikbukit, ada 11 Tabloid Indonesia Barokah dan empat Tabloid Pesantren. Tapi ada satu yang sudah terkirim dan ditarik,” kata M. Farid Ardiles, Kamis (31/1). Menindaklanjuti temuan tersebut, Bawaslu Lambar meminta kantor pos untuk tidak mengirim ke alamat yang dituju. Namun tabloid tersebut juga tidak diamankan oleh Bawaslu. Masih menunggu kebijakan dari pusat kantor pos. ”Jadi kemungkinan itu akan dikirim lagi ke kantor pusat. Sebab sesuai petunjuk, jangan sampai beredar ke masyarakat,” sebut dia. (nop/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait