Mahasiswa Sistem Komputer IIB Darmajaya Ciptakan Kotak Sampah Pintar

Senin 07-10-2019,05:36 WIB
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID – Mahasiswa Jurusan Sistem Komputer Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menghasilkan suatu produk yaitu “Kotak Sampah Pintar”. Penggarapan Kotak Sampah Pintar yang dilakukan oleh M. Sampurno Abdi merupakan penelitian skripsi berjudul Rancang Bangun Kotak Sampah Pintar Pada Kampus IIB Darmajaya. Pengerjaannya dilakukan selama kurang lebih 2 bulan. M. Sampurno Abdi mengatakan, awal mula yang mendasari pembuatan Kotak Sampah Pintar Elektronik karena belum teraturnya sampah organik dan non organik dalam suatu wadah. Dikatakannya, beberapa bahan digunakan dalam merangkai Kotak Sampah Pintar Elektronik ciptaannya. Di antaranya kotak sampah, besi siku L, triplek, baut mur, sensor ultrasonik, sensor passive infrared, sensor proximity induktif, sensor metal detection, sensor photodioda, dan GSM Shield. “Proses kerjanya setiap orang yang menuju di depan kotak sampah dengan jarak 2 meter, sistem akan mengeluarkan suara melalui speaker dengan himbauan untuk tertib dalam membuang sampah. Kemudian pintu kotak sampah yang berada di atas akan terbuka otomatis layaknya pada mesin setor tunai di ATM dan sampah dimasukkan,” bebernya. Lanjutnya, ketika sampah sudah dimasukkan, sistem lalu mendeteksi dan memilah jenis sampah melalui sensor untuk dipisahkan ke kotak penampungan organik atau non organik. \"Proses pemilahan dalam hitungan 5 detik melalui sensor yang terpasang pada alat. Saat kotak sampah penuh, sistem akan memberikan notifikasi SMS yang telah disetting melalui GSM Shield ke petugas kebersihan untuk dilakukan pengangkutan sehingga tidak menyebabkan polusi udara yang tidak sedap disekitarnya,” jelasnya. Sementara, Ketua Jurusan Sistem Komputer dan Teknik Komputer IIB Darmajaya, Bayu Nugroho, S.Kom., M.Eng., mengatakan pembuatan Kotak Sampah Pintar yang dilakukan oleh M. Sampurno Abdi sangat baik dalam kebermanfaatan untuk masyarakat. “Alat yang diciptakannya merupakan bagian dari implementasi bidang peminatan di jurusan Sistem Komputer yaitu IoT dan smart system selama kuliah. Karena setiap mahasiswa Sistem Komputer diharuskan membuat sebuah karya atas pembelajarannya selama di kelas maupun di laboratorium,” ungkapnya. Alat yang diciptakannya juga diperuntukkan untuk kampus tercinta. “Kedepan akan dilakukan pengembangan untuk membuat tampilan alat semakin lebih bagus. Karena dengan pengembangan membuat fungsi alat-alat yang telah diciptakan oleh mahasiswa-mahasiswa menjadi lebih banyak dan bermanfaat lagi,” imbuhnya. (rls/rur/sur) 

Tags :
Kategori :

Terkait