Total, 25 Staf dan Dosen Unila Meninggal

Jumat 16-07-2021,14:55 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Duka terus menyelimuti keluarga besar Universitas Lampung. Sejumlah staf dan dosen meninggal dunia. Terakhir, Dosen LB D3 Perpustakaan dan Staf I Perpustakaan Unila Karjoso, S.Sos. berpulang, Jumat (15/7).

Rektor Unila Prof. Dr. Karomani. M.Si., melalui juru bicaranya Kahfie Nazarudin mengatakan, Karjoso meninggal dunia sekira pukul 05.05 WIB.

\"Iya benar (meninggal dunia). Diduga (karena) Covid-19,\" Kahfie.

Sejak tahun lalu, tercatat 25 staf dan dosen Unila meninggal dunia. Sebelumnya mereka diketahui terpapar virus Corona.

Kahfie mengatakan, satuan tugas melakukan pengawasan ke staf dan dosen yang terpapar virus Corona. \"Termasuk memantau kondisi kesehatan dan keperluan medis yang dibutuhkan,\" ujarnya.

Terkait tempat isolasi mandiri untuk keluarga Unila, Kahfie mengatakan hal itu mengikuti standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku. (mel/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait