RADARLAMPUNG.CO.ID - Entrepreneur muda Mohan Hazian seolah tak pernah kehabisan ide untuk berinovasi. Teranyar, Founder Thanksinsomnia ini bakal me-launching Boneka Thanksinsomnia.
Mohan Hazian menjelaskan, Boneka Thanksinsomnia sejatinya merupakan reclycle boneka barbie. Namun, dengan ide cemerlang, pria kelahiran Lampung ini merubahnya sedemikian rupa hingga terlihat menarik.
\"Konsepnya ke punk sih. Kebetulan di kantor Thanksinsomnia® sehari-hari masih suka muterin lagu-lagu punk. Seperti NOFX, The Class, dan Ramones gitu,\" tuturnya.
Ide ini juga muncul lantaran punk masih menjadi gaya yang cukup dilirik remaja masa kini. \"Ya, nggak bisa dipungkiri untuk masalah berbusana anak punk itu sampe di zaman sekarang masih menjadi inspirasi juga, masih ke fashion dunia. Jadi kali ini yang diangkat punk-nya,\" kata dia.
Lalu, adakah nama khusus boneka-boneka yang dijual? Menurutnya setiap karakter boneka satu persatu diberi nama berbeda. \"Tidak hanya nama, ceritanya juga ditulis di website www.thanksinsomniastore.com,\" terangnya.
Bicara harga, satu boneka dibandrol Rp300 - 400 ribu. Nah, untuk bisa mengoleksinya sangat mudah. Di mana, boneka-boneka yang ditawarkan hanya dibuat satu karakter satu pcs. \"Karena agak susah ya buat jaket dengan ukuran kecil. Hahaha. Jadi boneka ini cuma bisa dibeli melalui website kami,\" jelasnya.
[caption id=\"attachment_47523\" align=\"alignnone\" width=\"300\"]Pertanyaannya, kapan nih mulai rilis produk boneka ini? \"Rilis Senin ini (11/3), hanya untuk pembelian di website. Dan kita tidak melayani pembelian secara offline di toko kami. Biar lebih eksklusif,\" ucap Mohan Hazian. (rls/sur)