Menteri Agama Resmikan 8 Gedung Baru di Lampung

Selasa 11-08-2020,12:48 WIB
Editor : Yuda Pranata

Radarlampung.co.id - Menteri Agama (Menag) Republik Indonesia Jenderal  TNI (Purn) Fachrul Razi meresmikan delapan Gedung Baru melalui Pendanaan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) tahun 2019.

Delapan Gedung itu terbagi tiga kategori yakni lima Balai Nikah dan Manasik Haji Kantor Urusan Agama (KUA) di Kecamatan Bulok (Kabupaten Tanggamus), Pagelaran Utama (Kab.Pringsewu), Way Sulan (Kab.Lamsel), Tulang Bawang Udik (Kab.Tubaba) dan Metro Barat (Kota Metro).

Kemudian, dua Gedung Asrama Siswa/siswi di MTSN 2 Bandarlampung dan MAN 2 Bandarlampung. Selanjutnya, Peresmian Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kemenag Tulangbawang Barat.

Menteri Agama Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi berharap, Pembangunan Gedung tersebut dapat digunakan untuk masyarakat. Khusus dalam pembinaan, pihaknya menyarankan untuk Pondok pesantren (Ponpes) menjadi garda terdepan pusat penghasil ulama tokoh keagamaan.

\"Saya mengapreasiasi Kanwil Kemenag Lampung dalam pembinaan agama di Lampung sudah cukup baik. Kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya dilingkungan Agama harus setia dengan  bangsa negara,\" ungkap Fachrul Razi, Selasa (11/8).

Untuk sekolah madrasah, Fachrul Razi berpesan bisa dilakukan tatap muka asalkan Lingkungannya bersih, guru dan murid aman dari covid. Yang terpenting ikuti protokol kesehatan.

\"Kalau mulai dibuka tatap muka. Tolong orang tua himbau kepada anak-anaknya  ikuti protokol kesehatan. Tapi pelaksanaan Tatap Muka Semua kembali kebijakan orang tua maupun Madrasah,\"Jelasnya yang didampingi Kepala (Ka) Kanwil Kemenag Lampung Juanda Naim.

Sementara, Gubernur Lampung Ir.Arinal Junaidi meningkatkan motivasi dalam keagaamaan provinsi Lampung. \"Pemprov memberikan kekuatan layanan keagamaan sesuai dengan proritasnya dalam segala aspek. Dimana, bentuk Kepedulian Pemprov Lampung bidang keagamaan, antara lain Pemberian bantuan kepada ormas islam, sarana keagamaan, bantuan guru ngaji dan Imam tetap masjid dan lainnya.

\"Kami punya Komitmen dengan Kanwil Kemenag salah satunya Pengelolaan Islamic Centre sepenuhnya oleh Kanwil Kemenag Lampung,\" katanya.

Dibagian lain, Kepala Kanwil Kemenag Lampung, Juanda Naim bersyukur delapan gedung pembangunan melalui pendanaan SBSN dapat terealisasi tepat waktu. \"Bahkan secara Pembangunan Balai Nikah dan  Manasik Haji, kami meraih Peringkat Pertama secara Nasional karena Terealisasi hingga mencapai 53.42 persen lebih,\"tutupnya. (gie/yud)

Tags :
Kategori :

Terkait