CPNS Lamtim Mundur Diganti Peringkat Dibawahnya

Sabtu 02-04-2022,16:40 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Lamtim akan kembali mengusulkan nomor induk pegawai untuk dua pelamar yang lulus CPNS. Mereka menggantikan dua peserta yang mengundurkan diri.

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Lamtim M. Ridwan menjelaskan, total pelamar CPNS yang dinyatakan lulus seleksi kompetensi dasar (SKD) dan seleksi kompetensi bidang (SKB) sebanyak 263 orang.

Namun saat pemberkasan untuk penerbitan NIP, ada dua pelamar yang mengundurkan diri atas kemauan sendiri. Sehingga, yang diusulkan menerima NIP hanya 261 orang.

Perkembangan terakhir Badan Kepegawaian Negara (BKN) menetapkan dua pelamar CPNS dengan peringkat dibawahnya sebagai pengganti.

Itu sebagaimana surat Kepala BKN Nomor 789.2/B-KS.04.03/SD/K/2022 tertanggal 9 Maret 2022.

Namun, pada saat pemberkasan untuk syarat penerbitan NIP,  salah satu dari dua CPNS pengganti itu juga menyatakan mengundurkan diri.

\"Karena itu, kami masih menunggu keputusan BKN. Apakah satu CPNS yang mengundurkan diri itu akan kembali diganti peringkat dibawahnya,\" kata M. Ridwan. (wid/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait