Dapat PR, Wajib Tetap Kritis Namun Solutif

Selasa 31-08-2021,17:01 WIB
Editor : Yuda Pranata

Radarlampung.co.id – Partai Amanat Nasional (PAN) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-II, Selasa (31/8).

Wakil Ketua Bapilu DPW PAN Lampung, Joko Santoso mengatakan, pihaknya bakal menggelar rapat kerja wilayah (Rakerwil) untuk menindaklanjuti rakernas tersebut.

“Paska ini, akan kita rapatkan dan susun, kalau di PAN namanya Rakerwil. Tentunya apa yang disampaikan pak Ketua Umum akan kita sikapi sampai ke ranting,” ucapnya, saat dihubungi, Selasa (31/8).

Dijelaskan dia, beberapa arahan diungkapkan Ketua Umum Zulkifli Hasan terhadap pengurus daerah. Diantaranya, PAN harus tetap kritis namun solutif.

“Arahan pak Ketua Umum sikap selama ini jelas, kritis tapi solutif. Gagasan dan kerja nyata untuk memberikan yang terbaik bagi rakyat,” ucapnya.

Mengenai koalisi, memang PAN sebelumnya tidak pernah terfikir akan hal tersebut. Juga menjadi oposisi. Sebab, kata dia sesuai dengan arahan Ketum, yang penting ada untuk kepentingan rakyat.

“Pak Ketum bilang, jika kehadiran PAN bisa memberi solusi, saat republik memanggil, PAN selalu siap untuk NKRI,”katanya.

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Lampung ini melanjutkan, poin berikutnya yang dijelaskan dalam rakernas itu adalah penguatan partai di masing-masing daerah dan pusat.

“Pembenahan organisasi dan membesarkan partai tentunya. Semua lini hingga ke tingkat ranting diminta Ketum untuk bekerja sebaik mungkin dan semaksimal mungkin untuk rakyat,” imbuhnya.

Diketahui, DPW PAN Lampung menargetkan peningkatan kursi legislative di beberapa daerah. Misal di Waykanan dari empat kursi target menjdai delapan kursi. Mesuji dari tiga menjadi lima.

Kemudian, Lampura dari empat menjadi enam, Tulangbawang dari tujuh menjadi sepuluh, Bandarlampung dari enam menjadi delapan.

\"Tentu ini juga yang menjadi perhatian, dan kita akan melakukan konsolidasi-konsolidasi untuk penguatannya,” kata dia. (abd/yud)

Tags :
Kategori :

Terkait