Komandan Kodim 0410/KBL Kolonel Inf Romas Herlandes, S.E.,M.Si.,M.M.,hadir dalam kegiatan syukuran pembukaan Karya Bakti TNI TA. 2021 Kodim 0410/KBL yang berlangsung di Masjid Al-Musarfah Jln. WA. Rahman, Kampung Pulo Mas Kel.Batu Putuk Kota Bandar Lampung, Rabu (16/6/2021) Kegiatan yang bertemakan \"Karya Bakti Pengabdian Untuk Negeri\" tersebut dibuka secara resmi oleh Walikota Bandar lampung yang diwakili oleh Bpk. Tole Dailami selaku Plt Sekda Kota Bandar Lampung. \"Pada kesempatan yang ada, mengawali sambutannya Dandim 0410/KBL menyampaikan bahwa kegiatan Karya Bakti ini akan diselenggarakan selama ± 15 hari kedepan, terhitung mulai tanggal 16 Juni 2021.\" ujarnya \"Dalam pelaksanaannya nanti, kegiatan tersebut berupa Fisik dan Non Fisik, yang dilaksanakan di RT. 01 LK II, RT. 04 LK II dan RT. 08 Kelurahan Batu Putuk Kota Bandar Lampung.\" ungkapnya. \"Lebih lanjut dikatakan, dalam pelaksanaannya nanti kepada Camat dan Lurah dapat bersinergi dengan cara mengerahkan komponen masyarakatnya bersama-sama dengan TNI/Polri, maupun pemerintah Kota Bandar Lampung dalam mensukseskan pelaksanaan kegiatan ini. Nantinya hasil yang dicapai akan dirasakan dan dimanfaatkan pula oleh warga dikelurahan ini.\" tutupnya Sementara itu, Bpk. Tole Dailami mengatakan, kegiatan Karya Bakti TNI menjadi bukti kepedulian dan perhatian TNI beserta seluruh komponen masyarakat bersama pemerintah kota Bandar Lampung dalam memperkokoh kemanunggalan TNI-Rakyat sebagai perekat persatuan dan kesatuan,\" ujarnya saat membacakan amanat Walikota Bandar Lampung \"Oleh karena itu, kita bersyukur Karya Bakti TNI Kodim 0410/KBL menjadi momentum yang sangat strategis dalam mendukung dan memajukan Kota Bandar Lampung, khususnya di tingkat kecamatan.\" lanjutnya \"Dengan mengucap Bismillahirrahmannirohim pelaksanaan Karya Bakti TNI Kodim 0410/KBL secara resmi Dibuka.\" tutupnya Kegiatan dilanjutkan dengan peletakan Batu Pertama oleh Dandim 0410/KBL, Plt Sekda Kota Bandar Lampung dan Kasiter Korem 043/Gatam, dan dilanjutkan dengan melakukan peninjauan ke beberapa sasaran Karya Bakti TNI TA. 2021 Kodim 0410/KBL Turut hadir dalam legiatan diantaranya, Kasiter Korem 043/Gatam (Kol Kav.Thomas. R), Asisten II Pemkot Bandar Lampung ( Bpk. Haidar Mansyah), Kadis PU Kota Bandar Lampung (Bpk. Iwan), Kabankesbangpol Balam (Drs. Suhenda Z,M.Si), Kadis Kominfo Kota Bandar Lampung (Bpk. Rizki), para Pasi Jajaran Kodim 0410/KBL, Danramil 410-03/TBU (Mayor Inf Dja\'far), Kapolsek TBB (Kompol Faisol), Camat TBB (Idham Bahsyiar), Lurah Batu Putu (Samsul Indra Krisna,S Sos,MM), Para Ketua RT dan Tokoh masyarakat setempat.
Pembukaan Karya Bhakti oleh Dandim 0410/KBL
Rabu 16-06-2021,10:11 WIB
Editor : Anggri Sastriadi
Kategori :