Dinas TPHP Waykanan Maksimalkan Persiapan Hadapi Peda KTNA

Selasa 25-06-2019,18:30 WIB
Editor : Alam Islam

radarlampung.co.id - Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Waykanan mengelar rapat persiapan menghadapi pekan daerah (Peda) KTNA Lampung, Selasa (25/6). Dalam kegiatan yang akan berlangsung di Lampung Selatan tersebut, akan digelar lomba karya seni, lomba ternak sapi unggulan, lomba unjuk ketangkasan, lomba asah terampil dan lomba lainnya. Sekretaris Dinas TPHP Waykanan Rofiki mengatakan, pihaknya semaksimal mungkin melakukan persiapan menghadapi kegiatan tersebut. Produk unggulan dari kelompok tani, KWT dan KTNA akan ditampilkan dalam even itu. ”Dalam kegiatan itu juga akan dilaksanakan rembug KTNA, sarasehan, pelatihan teknis, temu karya, temu profesi, P4S Perhiptani, dan penyuluh swadaya,” kata Rofiki. Kegiatan lain adalah temu usaha agrobisnis dan kemitraan serta temu teknologi. ”Karena itu, dalam rapat ini kita benar-benar melakukan persiapan aga bisa mendapatkan hasil maksimal,” tegasnya. (sah/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait