radarlampung.co.id-Rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara di tingkat Kabupaten Waykanan rampung. Hasilnya, komposisi perolehan kursi partai politik di DPRD Waykanan sudah bisa diprediksi. Partai Demokrat diperkirakan memperoleh 11 kursi. Perolehan ini meningkat dari pemilu 2014 lalu. Kala itu PD hanya mampu meraih 7 kursi. \"Dari hasil penghitungan yang dilakukan oleh KPU Way Kanan, Partai Demokrat berhasil mengumpulkan 65 841 suara dan dari jumlah suara itu kami prediksi akan menempatkan 11 kader terbaik,\"ujar Suradal Sekretaris DPC Demokrat Waykanan, Rabu (1/5). Partai Nasdem dan Partai PKB diperkirakan masing-masing mendapat 5 kursi di parlemen. Jurubicara Partai NasDem Waykanan Syarifudin menerangkan perolehan 5 kursi itu didasari perolehan suara parpolnya yang berhasil meraup 27.057 suara. Sementara, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Waykanan meraup 24.998 suara. Dan menurut Ketua DPC PDIP Waykanan Beta Juana partainya hampir dipastikan akan diwakili 4 orang di parlemen. Jumlah ini turun 1 kursi dibandingkan pemilu lalu. Sama seperti PDIP, Partai Gerindra Waykanan juga diprediksi meraih 4 kursi dengan capaian sebesar 24.352 suara. Begitu juga dengan Partai Amanat Nasional (PAN) yang memperoleh 4 kursi dengan perolehan suara 23.022 suara. Sedangkan Partai Golkar hanya meraup 22.188 suara dan berhak atas 3 kursi di parlemen. Hal ini dikemukakan Nyoman Karinu, Ketua DPD II Partai Golkar Waykanan. Aziz Muslim SPdi, Ketua DPD PKS Waykanan bersyukur dengan perolehan 16.456 suara parpolnya di pileg kali ini. Dengan hasil ini PKS berhak atas 2 kursi di DPRD setempat. Raihan ini jadi prestasi buat PKS mengingat lanjutnya, pada Pemilu 2014 lalu parpolnya hanya memeroleh 1 kursi saja. Raihan kursi PKS ini hampir dipastikan sama dengan raihan Partai Hanura Waykanan, yakni 2 kursi.(sah/wdi)
Perkiraan Perolehan Kursi Parpol di Waykanan, Demokrat Terbanyak
Rabu 01-05-2019,23:03 WIB
Editor : Widisandika
Kategori :