RADARLAMPUNG.CO.ID - Sejumlah Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) SMPN 14 Bandarlampung mengikuti in house training (IHT) implementasi pembelajaran berdiferensiasi dan kompetensi sosial emosional. Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari, sejak Rabu (29/12). Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandarlampung Eka Afriana mengatakan, kegiatan tersebut untuk menghadapi kurikulum prototipe pada 2022 mendatang. \"Kurikulum prototipe adalah kelanjutan arah pengembangan kurikulum sebelumnya. Merupakan kebijakan pemerintah terhadap satuan pendidikan sebagai opsi tambahan untuk melakukan pemulihan pembelajaran,\" kata Eka Afriana saat membuka kegiatan. Eka menuturkan, kurikulum baru ini diterapkan secara bertahap melalui program guru penggerak. “Melalui IHT ini, kami harapkan pada 2022, sekolah sudah bisa menerapkan kurikulum ini,” sebut dia. Sementara Kepala SMPN 14 Bandarlampung Abdul Khanif mengatakan mengatakan, kurikulum prototipe merupakan model pembelajaran berbasis teaching at the right level (TaRL) yang dapat menumbuhkan sikap mental positif dalam ekosistem pembelajaran yang merdeka. \"Model TaRL ini adalah proses intervensi yang harus dilakukan guru untuk menjembatani perbedaan yang ditemukan. Bentuknya dengan memberikan masukan pembelajaran yang relevan dan spesifik dan inilah keunggulan dalan model pembelajaran ini,” kata Abdul Hanif. (mel/ais)
Persiapan Kurikulum Prototipe, GTK Ikuti IHT
Rabu 29-12-2021,22:15 WIB
Editor : Alam Islam
Kategori :