Dua Jabatan Kapolsek Diserahterimakan

Rabu 20-11-2019,10:15 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dua jabatan Kapolsek di jajaran Polres Lampung Tengah diserahterimakan, Rabu (20/11). Kapolsek Punggur AKP Asril digantikan Iptu Amsar dan Kapolsek Selagailingga Iptu Nawardin kepada Iptu Ludi Nugraha. Kapolres Lamteng AKBP I Made Rasma Jemy mengatakan bahwa mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang rutin dan biasa terjadi untuk memenuhi kebutuhan organisasi serta meningkatkan kinerja organisasi. \"Rolling oni hal yang biasa agar tetap mampu menampilkan performance yang optimal dalam menghadapi setiap tuntutan dan tantangan pelaksanaan tugas dalam memelihara kamtibmas. Serah terima jabatan juga merupakan bagian proses pembinaan sumber daya manusia dalam rangka regenerasi untuk mengisi beberapa jabatan strategis berdasarkan penilaian, evaluasi, assessment secara sistematik dan komprehensif, serta berbagai pertimbangan lainnya,\" katanya. Made juga menyampaikan beberapa sorotan masyarakat terhadap tampilan kinerja Polri. \"Masyarakat juga menilai kinerja Polri. Guna menjawab semua itu dilakukan upaya kerja keras melalui inovasi terobosan yang dapat memberikan manfaat dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Jabatan merupakan amanah sekaligus kepercayaan dan tanggung jawab kepada masing-masing individu anggota Polri agar mampu membawa perubahan ke arah yang lebih baik,\" ujarnya. Tak lupa, Made mengucapan terima kasih kepada pejabata lama beserta ibu Bhayangkari yang telah mendampingi suaminya selama bertugas di Polres Lamteng. \"Saya selaku pimpinan mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama beserta istri. Selamat bertugas di tempat yang baru,\" ungkapnya. Kepada pejabat yang baru, Made berharap agar segera menyesuaikan dengan lingkungan tugas yang baru dengan penuh rasa tanggung jawab serta harapan untuk meningkatkan hal-hal yang positif. \"Kepada pejabat baru agar segera menyesuaikan diri. Ibu Bhayangkarinya juga agar mendampingi dan mendukung suaminya dalam menjalankan tugas jabatan yang baru. Ini agar amanah dan mendapat bimbingan serta perlindungan Allah SWT,\" tegasnya. (rls/sya/ang)

Tags :
Kategori :

Terkait