Ragam Kegiatan Semarakkan Pra Launching UMPRI

Minggu 13-10-2019,16:06 WIB
Editor : Widisandika

radarlampung.co.id-Beragam kegiatan menyemarakkan pra launching Universitas Muhammadiyah Pringsewu (UMPRI). Kegiatan yang dihelat antara lain diskusi panel, jalan sehat, pemeriksaan kesehatan gratis, pelayanan perpanjangan SIM, pelayanan kependudukan, aneka bazar serta temu alumni. Rangkaian kegiatan itu sudah dimulai sejak Kamis ( 10/10). Menurut Ketua Panitia Ns. Cikwanto S.kep M.Kep mendampingi rektor UMPRI Drs. H. Wanawir,MM, kegiatan minggu (13/10) digelar Jalan sehat dan pemeriksaan kesehatan gratis. Jalan sehat di kampus UMPRI dihadiri rektor UMPRI Drs. H. Wanawir,MM, pimpinan daerah Muhammadiyah Pringsewu Drs. H. Atoriyadi dan diikuti ribuan warga serta civitas akademika. Pada kesempatan itu Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tanggamus selaku Mitra UMPRI juga melakukan sosialisasi  dipimpin  Kasat Lantas AKP Yuniarta, SH. Sedangkan untuk kegiatan pelayanan Perpanjangan SIM oleh Satlantas Polres Tanggamus serta pelayanan Dokumen Kependudukan oleh Disdukcapil Pringsewu bakal digelar di halaman FKIP UMPRI , Senin (14/10). “Sementara  Launcing Universitas Muhammadiyah Pringsewu (UMPRI) bertempat di Aula  Graha Ahmad Dahlan di komplek perguruan tinggi Muhammadiyah Pringsewu, Selasa (15/10),” katanya. (sag/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait