Rekrutmen Bersama, 110 BUMN Buka Lowongan Pekerjaan

Jumat 08-03-2019,13:37 WIB
Editor : Kesumayuda

Radarlampung.co.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI Rini Soemarno secara resmi membuka program rekrutmen bersama BUMN 2019, dalam acara Lampung BUMN Festival 2019 di PKOR Wayhalim, Bandarlampung, Jumat (8/3). Ini merupakan event rekrutmen besar-besaran yang digelar mulai Maret hingga April 2019 mendatang.  Dalam sambutannya, Rini Soemarno mengatakan bahwa ini merupakan pertama kalinya seluruh BUMN di Indonesia membuka rekrutmen bersama secara besar-besaran. Kegiatan ini diikuti sebanyak 110 dari 143 perusahaan BUMN di Indonesia, dan menyediakan sebanyak 11.000 ribu formasi dari berbagai jenjang pendidikan.  \"Ini tahun pertama dilangsungkannya kegiatan ini. Karena kita juga menyadari kalau BUMN di Indonesia terus berkembang dan semakin besar. Sehingga memerlukan sumber daya manusia baru yang lebih banyak,\" katanya dihadapan perwakilan BUMN serta perguruan tinggi, Jumat (8/3).  Rini melanjutkan, lowongan pekerjaan ini dibuka untuk para lulusan dari mulai jenjang pendidikan SMA, SMK, Vokasi, S1, hingga S2. Rekrutmen ini juga dibuka melalui tiga jalur pendaftaran yakni, rekrutmen regular, rekrutmen disabilitas, serta rekrutmen khusus putra-putri dari Kawasan Timur Indonesia (KTI).  Tiga jalur ini diberikan,sebab kementerian BUMN berharap agar SDM yang didapat bisa mencakup kesegala kalangan masyarakat secara luas. Dirinya juga berharap para kaum milenial yang mendaftarkan diri dapat mengikuti tes dengan baik nantinya, serta lulus dan menempati posisi terbaik.  Lebih jauh, Rini juga sempat memaparkan kondisi BUMN saat ini. Dia menjelaskan, secara konsolidasi, aset BUMN saat ini telah mencapai Rp8 ribu triliun, dengan keuntungan sebesar Rp188 triliun. Dirinya berharap dengan masuknya generasi milenial dapat meningkatkan keuntungan yang diraih BUMN.  \"Kami menekankan kedepan BUMN sudah makin kuat dan maju dengan direksi yang makin semangat kerja. Saat ini keuntungan BUMN sebesar Rp188 triliun, kalau nantinya para kaum muda ini bisa bergabung mudah-mudahan bisa meningkat sampai Rp500 triliun,\" pungkasnya.  Dalam kegiatan tersebut, sejumlah BUMN dari Perbankan, Pertamina, PGN, Tekom Indonesia, dan lain-lain turut bergabung dan membuka stand di lapangan PKOR Wayhalim. Rini juga sempat mengunjung seluruh stand yang hadir. Stand-stand tersebut dibuka untuk memberikan refrensi kepada para calon pendaftar rekrutmen bersama BUMN 2019.  Pemimpin Jaringan dan Layanan BNI wilayah Palembang, Dewanta Ary Wardhana mengatakan, BNI turut memberikan dukungan pada program pemerintah untuk mencari SDM yang unggul. Menurut dia, untuk pendaftaran dan informasi lebih jauh, calon peserta juga dapat melihat di akun instagram BNI46, atau melalui website di rekrutbersama.fhci.bumn.com.  \"Dari BNI, kita ikut di semua jalur. Diantaranya jalur regular, disabilitas, dan KTI. Karena sifatnya online nanti penempatan tergantung dari kebutuhan BNI sendiri,\" pungkasnya. (ega/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait