RADARLAMPUNG.CO.ID - Pengguna WhatsApp (WA) untuk Mengirim pesan ke banyak orang, tidak perlu copy paste satu per satu ke orang yang dituju.
Namun, ada cara yang mudah untuk mengirim pesan ke ratusan orang atau biasa di sebut dengan broadcast.
Caranya yakni dengan menggunakan pesan siaran pada aplikasi WhatsApp. Pesan broadcast ini paling banyak ada 256 kontak.
Jika ingin lebih dari 256 kontak, pengguna harus membuat lagi pesan siaran baru.
BACA JUGA:Pesona Anya Geraldine Jadi Juri Putri Indonesia 2022 Bikin Netizen Meleleh
Ada beberapa langkah yang harus dilakukan dalam membuat pesan siaran atau broadcast, langkahnya yakni :
1. Buka aplikasi WhatsApp (WA).
2. Klik titik 3 pada pojok kanan atas
3. Pilih opsi Siaran Baru atau New Broadcast
4. Pilih Nomor kontak/telepon yang akan dituju (maksimal 256 kontak)
5. Ubah nama pesan Siaran sesuai dengan keinginan pada menu ubah nama penerima
6. Selesai.
Kalian bisa mengirim pesan ke banyak orang tanpa copy paste satu per satu.
BACA JUGA:KORMI Targetkan Lima Besar di Fornas ke VI di Sumsel
Setelah membuat daftar siaran baru atau broadcast, kalian juga bisa menghapus atau menambah kontak pada broadcast list.
Adapun caranya yakni :
1. Buka pesan siaran atau chat room broadcast yang sudah dibuat.
2. Klik ikon 'i' atau buka informasi dari chat room tersebut.
3. Kalian akan diarahkan ke menu List Info.
4. Kemudian, Klik Edit List jika ingin menghapus atau menambah kontak.
BACA JUGA:Dua Kandidat Bersaing Jadi Ketua Umum BPD Gapensi Lampung
Itulah cara membuat pesan siaran atau broadcast ke ratusan orang tanpa copy paste satu per satu. Silakan mencoba! (*)