Transaksi QRIS di Lampung Tembus Rp 7,5 Triliun

Jumat 19-08-2022,17:10 WIB
Reporter : Elga Puranti
Editor : Yuda Pranata

RADARLAMPUNG.CO.ID – Berdasarkan data Bank Indonesia, nilai transaksi QRIS tembus hingga Rp7,5 triliun pada April 2022.

Nilai tersebut meningkat 468 persen dari periode yang sama tahun lalu, Rp1,6 triliun.

Hal ini sejalan dengan target 15 juta Pengguna Baru QRIS yang dicanangkan oleh Bank Indonesia.

Adapun di Provinsi Lampung ditargetkan terdapat penambahan jumlah pengguna baru QRIS sebanyak 511.000 pada tahun 2022.

BACA JUGA:Resmi Ditetapkan Tersangka, Putri Candrawathi Tidak Ditahan, Kok Bisa?

Guna mendorong pemanfaatan QRIS untuk berbagai level pengguna di  Provinsi Lampung, PT Netzme Kreasi Indonesia (Netzme) ditunjuk Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Lampung sebagai media platform voting inovatif berbasiskan QRIS.

PT Netzme Kreasi Indonesia ini akan maju lomba konten video kreatif dengan tema 'QRIS Trial Challenge & QRIS Quote of The Year' dalam rangka Pekan QRIS Nasional 2022, pada tanggal 15 sampai 20 Agustus 2022.

Kegiatan ini diketahui juga merupakan rangkaian kegiatan dalam event Lampung Begawi 2022 yang diselenggarakan pada tanggal 19 sampai 21 Agustus 2022.

CEO Netzme, Vicky G. Saputra mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan Netzme memeriahkan Pekan QRIS Nasional.

BACA JUGA:Wayne Rooney Soroti Sikap Kylian Mbappe ke Lionel Messi: Egois!

“Netzme menjadi partner kolaborasi Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Lampung dalam pemanfaatan QRIS sebagai platform voting terkait pemilihan Video Konten Kreatif QRIS Trial Challenge & QRIS Quote of The Year,” kata Vicky.

Dalam lomba ini, pemilihan pemenang favoritnya akan menggunakan sistem voting QRIS yang bekerjasama dengan Netzme. Voting berlangsung pada tanggal 15 sampai 20 Agustus 2022.

Netzme berharap, kedepannya masyarakat menjadi semakin nyaman dan terbiasa bertransaksi dengan QRIS dimana saja dan kapan saja.

"Ini juga mendorong digitalisasi keuangan, untuk mendukung program dari Bank Indonesia dalam mendigitalisasi sistem pembayaran sebagaimana tertuang dalam Blueprint Sistem Pembayaran Indonesia 2020-2025 yang diluncurkan pada 2019," tutup Vicky.

BACA JUGA:Bank Lampung Dianugerahi Penghargaan UPZ Terbaik I dari Baznas

Kategori :