Era Baru Rutan Kotaagung Berbasis Digital

Kamis 20-10-2022,13:05 WIB
Reporter : Edi Herliansyah
Editor : Alam Islam

TANGGAMUS, RADARLAMPUNG.CO.ID - Teknologi digital kini terus diterapkan ke setiap level lingkungan. Pesatnya laju arus informasi yang masuk mendorong perubahan terhadap banyak hal. 

Menyikapi hal tersebut, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kota Agung juga turut berinovasi mengikuti arus digitalisasi. 

Hal ini disampaikan Kepala Rutan Kelas IIB Kota Agung Akhmad Sobirin Soleh, Kamis 20 Oktober 2022. 

Akhmad Sobirin Soleh didampingi pejabat stuktural mengatakan, beberapa kegiatan yang telah didigitalisasikan meliputi SIMPONI RUKA (Sistem Informasi dan Pelayanan Online Rutan Kota Agung).

BACA JUGA: Ari Lasso Unggah Rasa Kesal Ditinggal Pesawat Batik Air di Singapura: Ini Sangat Tidak Enak..

Tujuannya, memangkas alur birokrasi yang memungkinkan masyarakat bisa memperoleh layanan tanpa harus bertemu langsung dengan petugas, sehingga bisa mencegah terjadinya praktek pungli di lapangan.

Selanjutnya, BARLING (Barcode Keliling) yang bertujuan meningkatkan pengawasan gangguan kamtib di Rutan Kelas IIB Kotaagung.


Pemasangan Barcode Barling oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Boy Naldo. FOTO DOKUMEN RUTAN KELAS IIB KOTA AGUNG --

Di mana, Karupam harus memindai barcode yang dipasang pada beberapa titik rawan usai melaksanakan kontrol dan pengawasan area tersebut.

Kemudian ada DIABLO (Digitalisasi Apel Blok Hunian) yang bertujuan memudahkan petugas pengamanan dalam merekapitulasi laporan setiap pelaksanaan apel blok hunian. Lalu melaporkannya kepada Ka KPR untuk dilakukan monitoring kontrol.

BACA JUGA: Selamat ! Radar Lampung TV Sabet Kategori Buletin Berita Terbaik KPID Award 2022

Ada juga SI ADDE (Absensi Apel dengan Qr Code ) dan XSUMARUKA (Ekspedisi Surat Masuk Rutan Kota Agung) yang juga bertujuan untuk memudahkan bagian kepegawaian merekapitulasi absen setiap paginya dan surat masuk.

Selain itu ada juga buku tamu digital, informasi alur pendaftaran dan persyaratan pengajuan integrasi dan asimilasi di rumah yang berbasis QR code.

Terakhir, ada monitoring serah terima inventaris dan bukti pengisian buku laporan petugas pos atas.

"Setiap kegiatan yang didigitalisasikan, mudah untuk digunakan petugas dan juga masyarakat. Seperti SIMPONI RUKA, dapat di download di Play Store. Untuk BARLING, DIABLO, SIADDE, XSUMARUKA dan lainnya berbasis Google Form yang telah dibentuk dengan QR Qode“, terang Sobirin.

Tags :
Kategori :

Terkait