Meskipun, kesannya sederhana tapi dari hal sederhana inilah yang akhirnya bisa membuat orang tuamu merasa sangat dihargai dan dicintai oleh anaknya.
BACA JUGA:Gabungan Tekab 308 Bergerak, Tiga Penjudi di Tanggamus Diciduk
3. Doa dan Restu Orang Tua
Setiap melakukan kegiatan apa pun itu, libatkan orang tua dan minta doa restunya. Kesuksesan anak berawal dari restu kedua orang tuanya.
Sayangnya, banyak anak muda yang meremehkan doa dan restu orang tua.
Jadi, tidak ada salahnya untuk selalu melibatkan orang tua dalam setiap aktivitas yang kamu jalani.
Contohnya, saat kamu ingin berangkat sekolah, kuliah atau kerja jangan lupa untuk pamit dan mencium tangan kepada orang tua terlebih dahulu.
BACA JUGA:Pemprov Buka 422 Formasi PPPK Khusus Guru, Pendaftaran Paling Lambat 13 November
Sebab, tanpa kamu sadari ridho Allah tergantung dari ridho orang tua.
Ingat, jangan pernah lupa untuk meminta doa sebelum kamu memulai aktivitas setiap hari dan selalu mendoakan orang tuamu setiap harinya.
4. Melibatkan Anak-Anak
Hal ini untuk kamu yang sudah berkeluarga dan juga sudah punya anak, selalu libatkan anak-anak dalam kegiatan dengan orang tua kita.
Sebab, tidak bisa dipungkiri kehadiran cucu itu merupakan pewarna terbaik dalam hidup orang tua.
BACA JUGA:Mantan Kasat Reskrim Polres Jaksel Diperiksa sebagai Saksi di Sidang Hendra Kurniawan
Tidak ada salahnya selalu membuat acara keluarga besar bersama anak-anak dan juga bersama cucunya, bukan hanya setahun sekali saja di saat hari raya besar.
Tetapi bisa juga setiap 3 bulan sekali atau bahkan sebulan sekali.