Pemkot Bandar Lampung Pasang 41 Lampu Hias, Kepala Dinas PU: Tahun Depan Kita Anggarkan Lagi

Senin 19-12-2022,19:32 WIB
Reporter : Prima Imansyah Permana
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Percantik jalan protokol Kota Bandar Lampung, Pemerintah Kota (pemkot) setempat memasang 41 batang lampu hias.

Melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) setempat, lampu hias tersebut dipasang di empat titik jalan protokol.

Kepala Dinas PU Bandar Lampung Iwan Gunawan mengatakan, pemasangan lampu hias di jalan-jalan protokol Kota Tapis Berseri ini untuk mempercantik dan menerangi jalan protokol.

Dinas PU, kata Iwan Gunawan, memasang 41 batang lampu hias di tepi Jl. A. Yani, Jl. P. Diponogoro, Jl. J. Sudirman, dan Jl. Raden Intan.

BACA JUGA:Hari Pertama Kerja, Pj Bupati Kenalan dengan Para Pejabat Tulang Bawang dan Dengarkan Arahan Gubernur

"Anggaran yang kita gunakan sekitar Rp 1,5 miliar," ujar Iwan Gunawan kepada Radarlampung.co.id, Senin 19 Desember 2022.

Iwan Gunawan melanjutkan, pemasangan 41 batang lampu hias tersebut merupakan tahap pertama. Berikutnya, lampu hias tersebut akan dipasang di jalan lainnya.

"Nanti kita anggarkan lagi di tahun depan. Kita akan menyasar Jl. Gatot Subroto, Jl. Raden Intan, dan sekitarnya," ungkapnya.

Terpantau, lampu hias tersebut berwarna hitam dengan lis merah. Pada lampu hias tersebut terdapat dua lampu dengan motif siger. (*)

Kategori :