Beri Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Sukajawa, Ini Pesan Eva Dwiana

Minggu 26-03-2023,12:28 WIB
Reporter : Prima Imansyah Permana
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana beri bantuan dan kunjungi rumah warga korban kebakaran Jl. Imam Bonjol, Kelurahan Sukajawa, Tanjungkarang Barat (TkB).

Pada tinjauannya tersebut, Eva Dwiana memberikan bantuan uang tunai dan meminta camat setempat untuk membantu korban mengurus dokumen penting yang terbakar.

"Bunda telah minta camat untuk membantu mengurus dokumen penting yang ikut terbakar. Seperti dokumen kependudukan, dan dokumen pendidikan," ujar Eva Dwiana.

Dirinya menyampaikan rasa prihatin atas kejadian kebakaran yang menimpa kediaman milik Edi Amin di Jl. Imam Bonjol, pada Kamis 23 Maret 2023 malam lalu.

BACA JUGA:Kebakaran Hanguskan 1 Rumah Pedagang Buah di Bandarlampung

Eva Dwiana berharap bantuan dari Pemkot Bandar Lampung ini dapat meringankan beban keluarga korban yang kehilangan seluruh harta benda dalam kebakaran tersebut.

Tidak lupa, Eva Dwiana menghimbau kepada seluruh masyarakat Bandar Lampung untuk selalu berhati-hati dan waspada dalam menjalankan kegiatan.

Terutama, berkaitan dengan listrik maupun penggunaan api yang dapat menjadi penyebab kebakaran.

Diberitakan sebelumnya, kebakaran yang terjadi Jl. Imam Bonjol, Bandar Lampung menghanguskan satu rumah yang juga dipakai pemiliknya berdagang, pada Kamis 23 Maret 2023 sekitar pukul 20.25 WIB.

BACA JUGA:Selamat, Prodi S-1 Biologi FMIPA Unila Resmi Terakreditasi Internasional

Berdasarkan pantauan di lokasi, api tersebut padam sekitar pukul 22.00 WIB. Di lokasi terlihat kondisi rumah tersebut sudah habis di lalap si jago merah.

Berdasarkan informasi yang didapat dari Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung, Anthoni Irawan yang berada di lokasi rumah yang terbakar tersebut milik warga bernama Edi Amin.

"Rumah ini milik Pak Edi Amin, beliau ini pakai rumah ini juga untuk berdagang buah dan bensin eceran," kata Anthoni.

Rumah tersebut ditempati Edi bersama istri dan anaknya. Pada saat kejadian, Edi terkena luka bakar dibagian kakinya. Saat ini Edi sudah mendapatkan perawatan.

BACA JUGA:Bunga Saffron, Rempah Mahal yang Bermanfaat untuk Kesehatan dan Kecantikan

Kategori :