Pasca Perpanjangan Pelunasan BPIH, Jumlah CJH Lamtim Bertambah

Minggu 14-05-2023,17:49 WIB
Reporter : Dwi Prihantono
Editor : Yuda Pranata

RADARLAMPUNG.CO.ID - Jumlah calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Lampung Timur yang akan diberangkatkan ke tanah suci Mekah mengalami penambahan.

Liwon selaku Kepala Seksi Urusan Haji dan Umrah Kementrian Agama Kabupaten Lampung Timur menjelaskan, semula CJH yang akan diberangkatkan ke tanah suci Mekah sebanyak 749.

Namun, dengan adanya tambahan kuota dan perpanjangan masa pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (BPIH) kini CJH yang diberangkatkan meningkat.

Menurutnya, hingga 12 Mei 2023 atau batas waktu perpanjangan pelunasan BPIH. Tercatat, total CJH Lamtim yang melunasi BPIH sebanyak 751.

BACA JUGA:Chandra Inn Salurkan Bantuan ke Panti Asuhan

"Para CJH yang telah melunasi BPIH itu yang akan diberangkatkan ke tanah Suci Mekah,”jelas Liwon.

Ditambahkan, terkait kelompok terbang (kloter) hingga saat ini Kemenag Lamtim masih menunggu kepastian dari pusat.

Namun, diperkirakan para CJH Lamtim akan diberangkatkan ke tanah suci Mekah pada akhir Mei mendatang.

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 749 CJH asal Lamtim mengikuti manasih di Islamic Centre Sukadana, Senin 8 Mei 2023 lalu. 

BACA JUGA:Wow! Harga Uang Koin Ini Mencapai Hampir Rp 1 Miliar

Dari 749 CJH tersebut yang tertua adalah Karto Rukiyo (86) warga Desa Ratna Daya Kecamatan Raman Utara.

Sedangkan CJH termuda adalah Agung Apriyan (33) warga Desa Sukadana Pasar Kecamatan Sukadana.

"Para lansia tersebut merupakan CJH yang batal berangkat pada tahun 2022 lalu,"jelas Indra Jaya pada acara yang dihadiri Sekretaris Kabupaten Lamtim M.Jusuf.

Dilanjutkan, manasik bertujuan memberikan bekal awal dan pengetahuan CJH tentang penyelenggaraan ibadah haji dan gambaran awal tentang situasi, kondisi. Baik selama di perjalanan maupuh di tanah suci Mekah.

BACA JUGA:5 Manfaat Kulit Buah yang Memiliki Kesehatan untuk Tubuh

Kategori :