RADARLAMPUNG.CO.ID – Salah satu anggota dari kelompok vokal pria asal Korea Selatan, yakni Shotaro NCT mengumumkan dirinya keluar dari grup.
Kabar keluarnya Shotaro dari NCT ini lantas membuat para penggemar terkejut.
Para penggemar merasa sangat terkejut dengan pengumuman yang diberikan oleh anggota asal Jepang tersebut.
Shotaro mengumumkan keputusannya untuk keluar dari grup NCT melalui akun Instagram pribadinya.
Demikian pantauan Radarlampung.co.id dari akun Instagram @_shotaroo_ pada Rabu, 24 Mei 2023.
Dalam surat yang baru saja diunggah di akun Instagram pribadinya, Shotaro memprediksi bahwa para penggemarnya pasti akan merasa terkejut.
Hal pertama yang dituliskan dalam suratnya adalah berterima kasih kepada penggemar yang telah mendukungnya.
“Halo, ini Shotaro. Anda pasti banyak yang terkejut setelah membaca ini,”tulis Shotaro di awal suratnya.
BACA JUGA: Remake dari Film Korea Selatan, Berikut 5 Fakta Menarik Hello Ghost
“Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada semua penggemar yang telah mendukung saya sejauh ini,”ungkap Shotaro.
“Kehadiran penggemar adalah yang paling mendorong saya sejak bergabung dengan NCT,”lanjutnya.
Shotaro juga mengungkapkan bahwa idol Korea asal Jepang itu merasa sangat senang karena telah mendapatkan cinta dan dukungan dari para penggemarnya.
Menurutnya Shotaro, waktu-waktu yang dihabiskannya bersama para penggemar sangat berpengaruh baginya, karena dianggap memberikan kekuatan.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film di Bulan Mei Yang Bisa Kamu Tonton Bersama Keluarga Atau Teman!