7. Babat gongso
Babat Gongso merupakan makanan legendaris dari Semarang Jawa Tengah.
Makanan khas Semarang ini berbahan utama babat atau lambung.
Cara pengolahan babat gongso tersebut, dengan cara ditumis atau dalam bahasa Semarang disebut gongso.
BACA JUGA:Kode Redeem FF Kamis 22 Juni 2023, Hadiah Skin Gratis Free Fire AK47 Evolution Dragon
Untuk lengkapnya dalam membuat babat gongso ini dimulai dengan memotong kecil-kecil babat yang sudah direbus.
Lalu, ditumis bersama bubuk gongso tidak lupa untuk memberi kecap kaldu jamur serta gula merah dan cabe hingga rasanya pas.
8. Nasi Ayam
Nasi Ayam makanan khas Semarang ini memiliki perbedaan dari kuliner lainnya karena terletak pada kuah opor kuning yang disiram pada nasi dan lauk pauknya.
Nasi ayam Semarang juga biasanya disajikan bersam suwiran ayam, sate urus, krecek, urap dan sayuran lainnya.
BACA JUGA:Klinik Pratama Rawat Inap PKU Muhammadiyah Pringsewu Gelar Sunat Gratis Setiap Minggu
9. Wedang tahu
Olahan tahu ternyata tidak hanya bisa jadi makanan ada kue dan tahu khas Semarang yang nikmat diminum saat cuaca dingin.
Seperti namanya minuman ini terbuat dari kembang tahu sari kedelai dan disiram wedang yang terbuat dari jahe.
Untuk membuat wedang tahu, pertama tama membuat kembang tahu dari sari kedelai yang dimasak bersama agar agar gula dan garam.
Setelah matang dan agak dingin kembang tahu disiram kue saringan dari jahe, gula merah, daun pandan, kayu manis dan lainnya.