Pembeli harus teliti dengan keaslian batu akik tersebut.
Hal ini dilakukan agar tidak salah beli untuk mengetahui keasliannya.
Batu akik Yaman Wulung bisa dikenali dari beberapa ciri-cirinya yang khas.
BACA JUGA: Tidak Hanya di Jawa, 5 Candi Terkenal Ini Juga Berada di Lampung Loh!
Pertama yaitu jika dilihat tanpa kaca pembesar, maka batu akik Yaman Wulung yang asli terlihat seperti batu biasa.
Batu ini akan tampak biasa dengan berwarna hitam pekat.
Akan tapi jika dilihat dengan kaca pembesar, maka di dalamnya akan terlihat serat-serat batu.
Itulah yang menjadikan ciri khas batu alam seperti batu Yaman Wulung.
BACA JUGA: Nyangkut di Atap Rumah Warga Amerika Serikat, Benda Ini Ternyata Harta Karun Langka
Kemudian yang kedua, batu akik yang asli memiliki tingkat kekerasan yang cukup tinggi.
Sehingga tidak mudah tergores, retak atau bahkan pecah.
Batu akik yang asli juga terasa lebih berbobot atau berat dibandingkan dengan yang palsu.
Lalu yang ketiga, jika disorot cahaya maka batu akik yang asli akan tembus cahaya.
BACA JUGA: 6 Kota Penghasil Wanita Cantik Terbanyak di Indonesia, Jawa Barat Nomor 1
Dan batu Yaman Wulung yang asli juga akan tampak warna merah di dalamnya.
Selain memiliki keindahan pada warna dan seratnya, batu akik jenis ini juga dipercaya memiliki beberapa khasiat.