Daftar Kapolres Lampung Selatan Dari Masa ke Masa, Ada Pergantian Paling Singkat, Belum Sertijab Sudah Digeser

Selasa 08-08-2023,07:00 WIB
Reporter : Alam Islam
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Sejak terbentuk pada tahun 1984, sejumlah perwira tercatat pernah memimpin Kepolisian Resort Lampung Selatan, Polda Lampung. 

Banyak cerita dalam kepemimpinan Polres Lampung Selatan. Termasuk kapolres yang digeser sebelum sertijab. 

Kapolres pertama adalah Komjen (Purn) Sjachroedin ZP. Ia tercatat sebagai Kapolres Lampung Selatan pertama. 

Saat itu Sjachroedin ZP masih berpangkat kolonel dan memimpin Polres Lampung Selatan, Polda Lampung periode 1984-1986. 

BACA JUGA: Diusulkan Remisi, 8 Napi Rutan Bandar Lampung Akan Bebas saat 17 Agustus

Karir perwira polisi yang menjadi Kapolres Lampung Selatan pertama ini cukup bersinar. 

Ditugaskan pada beberapa wilayah, Sjachroedin ZP memegang sejumlah posisi penting. 

Selain di Lampung Selatan, ia juga tercatat sebagai Kapolresta Bandar Lampung ke-9. 

Ia menjabat dari periode 23 Januari 1986 sampai 2 Maret 1988. 

BACA JUGA: Buruan Daftar! Cuma Check In Harian Langsung Terima Saldo Gratis Sampai Rp 50 Ribu

Kemudian, Sjachroedin ZP juga pernah ditugaskan sebagai Kapoltabes Palembang, Polda Sumatera Selatan. 

Komisaris Jenderal (Purn) Sjachroedin ZP juga dua kali memimpin kepolisian daerah (Polda). 

Yaitu Kapolda Sumatera Selatan dan Kapolda Jawa Barat (Jabar).

Diketahui, pembentukan Polres Lampung Selatan ini menindaklanjuti adanya Polda Lampung. 

BACA JUGA: Dua Kali Jadi Kapolda, Jenderal Polisi Bintang Tiga Asal Lampung Ini Ternyata Kapolres Lamsel Pertama

Kategori :