RADARLAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 156 perwira tinggi dan menengah masuk daftar mutasi TNI terbaru Oktober 2023.
Sejumlah posisi bergeser. Termasuk jenderal yang ditarik ke markas besar dan memasuki masa pensiun.
Pergeseran dalam mutasi terbaru TNI ini juga terjadi di jajaran Komandan Korem (Danrem).
Ada empat Danrem yang pinsah posisi. Salah satunya Danrem 092/Martapura Kodam VI/Mulawarman Brigjen TNI Ari Estefanus.
BACA JUGA: Masih Panas! Stasiun BMKG Lampung Catat Suhu Maksimum Harian Mencapai 36,5 Derajat Celcius
Pada mutasi TNI terbaru, jenderal bintang satu ini pindah tugas menjadi Inspektur Kodam XVIII/Kasuari.
Lalu ada nama Brigadir Jenderal TNI Terry Tresna Purnama.
Danrem 084/Bhaskara Jaya, Kodam V/Brawijaya tersebut pindah posisi menjadi Waaster Kasad Bidang Ren dan Puanter.
Di jajaran TNI Angkatan Laut ada pergeseran posisi Gubernur AAL dan Komandan Korps Marinir (Dankormar).
BACA JUGA: Update Daftar Danrem Seluruh Indonesia, Termasuk Hasil Mutasi TNI Terbaru 2023
Mayor Jenderal (Mar) Endi Supardi yang semula menjadi Gubernur Akademi Angkatan Laut mendapat tugas baru sebagai Dankormar
Ia digantikan oleh jenderal bintang dua Laksamana Muda TNI Supardi.
Kemudian ada 45 perwira di jajaran Angkatan Udara (AU) yang masuk daftar mutasi TNI terbaru 2023.
Dua jenderal bintang dua tukar tempat dalam alih tugas terbaru.
BACA JUGA: Daftar Komandan Korem 043/Garuda Hitam Dari Masa ke Masa, Terakhir Dipimpin Jenderal Kopasus