disway awards

Wow, Tiga Pejabat Asal Metro Kuasai Posisi Strategis di Lampung Tengah, Ada Apa di Baliknya?

Wow, Tiga Pejabat Asal Metro Kuasai Posisi Strategis di Lampung Tengah, Ada Apa di Baliknya?

Pemkab Lampung Tengah datangkan tiga pejabat luar daerah.-Foto Ist. For Radar Lampung.-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Perlahan namun pasti, posisi pejabat lokal di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Tengah mulai tergeser oleh masuknya pejabat dari luar daerah yang kini menempati jabatan strategis di lingkungan pemerintahan setempat.

Kondisi ini terlihat dari langkah Pemkab Lamteng yang belakangan terus melakukan rotasi dan promosi jabatan dengan menghadirkan sejumlah pejabat 'impor' untuk memperkuat mesin birokrasi.

Total sudah ada tiga pejabat yang kini diimpor masuk ke jajaran inti Pemkab Lamteng.

Masing-masing yakni Welly Adiwantra sebagai Sekretaris Daerah (Sekda), Deny Sanjaya sebagai Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), dan terbaru Tri Hendriyanto sebagai Kepala Inspektorat Kabupaten Lampung Tengah.

BACA JUGA:Kejari Geledah Dua Rumah Mantan Kadis DLH Tubaba, Telusuri Dugaan Korupsi Anggaran 2022–2024

Welly Adiwantra sebelumnya berkarier di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Metro dan kini menguasai jabatan tertinggi di kalangan ASN daerah yang menjadi motor penggerak roda pemerintahan di bawah koordinasi bupati.

Sementara itu, Deny Sanjaya yang berasal dari Dinas Koperasi dan UMKM Kota Metro baru-baru ini resmi menempati posisi strategis sebagai Kepala BPKAD Lampung Tengah yang berperan penting dalam pengelolaan keuangan serta aset daerah.

Teranyar, Tri Hendriyanto yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kota Metro resmi dilantik menjadi Kepala Inspektorat Kabupaten Lampung Tengah, jabatan pengawas yang memiliki peran vital dalam memastikan tata kelola pemerintahan berjalan transparan dan akuntabel.

Adi Sriyono yang sebelumnya menjabat Kepala Inspektorat kini menempati posisi baru sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan.

BACA JUGA:TKD 2026 Dipangkas, Gubernur Lampung Menghadap Menkeu

Pelantikan Tri Hendriyanto berlangsung di Gedung Sesat Agung Nuwo Balak, Selasa, 7 Oktober 2025, bersamaan dengan pengukuhan puluhan pejabat lain hasil rotasi dan promosi di lingkungan Pemkab Lampung Tengah.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Ardito Wijaya melantik dua pejabat Eselon II, 53 pejabat Eselon III, dan 22 pejabat Eselon IV dengan didampingi Wakil Bupati I Komang Koheri serta dihadiri unsur Forkopimda Lampung Tengah.

Sejumlah pejabat lain juga dilantik untuk menempati posisi strategis, termasuk para camat yang menjadi ujung tombak pelayanan publik di tingkat kecamatan.

Mereka antara lain Sumarno sebagai Camat Terbanggi Besar, I Wayan Pancayasa sebagai Camat Rumbia, Subari sebagai Camat Bekri, dan Dedi Fadilah Alida sebagai Camat Bandar Mataram.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: