RADARLAMPUNG.CO.ID - Institut Maritim Prasetiya Mandiri (IMPM) Lampung meluluskan 107 orang wisudawan ke III Program Sarjana Strata I dan Diploma Tiga (Ahli Madya).
Dengan rincian, 42 orang Sarjana Strata Satu, dan 65 orang Ahli Madya /Diploma Tiga.
Untuk 42 orang Sarjana yakni 13 Sarjana Teknik Perkapalan, 8 Sarjana Ekonomi Akuntansi, dan 21 Sarjana Ekonomi Manajemen.
Untuk 65 orang Ahli Madya/Diploma Tiga, antara lain, tiga Madya Ketatalaksanaan Pelayaran Niaga dan Kepelabuhanan, 24 Ahli Madya Akuntasi, 19 Ahli Madya Perpajakan, 19 Ahli Madya Budidaya Perairan.
BACA JUGA:Melalui Career Coaching, IMPM Lampung Ciptakan SDM Maritim Berakhlak dan Berkarakter
Prosesi wisuda ke III Program Sarjana dan Diploma Tiga yang berlangsung di Ballroom Swiss-BelHotel Lampung pada Kamis,16 November 2023 ini bertemakan Menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) Maritim Berakhlak dan Berkarakter Melalui Merdeka Belajar.
Adapun wisudawan terbaik per program studi Strata I (S1) dan Diploma Tiga di IMPM Lampung, antara lain:
1. Program Studi Teknik Perkapalan, dengan IPK3,83 atas nama Tatang Septiawan. Lahir di Bandar Lampung, 22 September 2000,Putra ke 3 dari 5 bersaudara dari Bapak Astra dan Ibu Mastiah.
2. Program Studi S1 Akuntansi, dengan IPK 3,96 atas nama Ranti Pramudhina Putri.Lahir di Bandar Lampung, 21 Maret 2001, Putri kedua dari Bapak Anton dan Ibu Siti Ayuzah.
BACA JUGA:Melalui Character Building Ke-3, IMPM Lampung Bekali Mahasiswa untuk Menjadi Lulusan Siap Kerja
3. Program Studi S1 Manajemen, dengan IPK 3,83 atas nama Wayan Mita Conelia.Lahir Di Balinuraga, 24 April 2001, anak pertama dari Bapak Wayan Sumare dan Ibu Wayan Surinah.
4. Program Studi D3 Akuntansi, dengan IPK 3,80 atas nama Ita Yuliati. Lahir Di Lubuk Linggau, 21 Juli 2000, Putri Kedua dari Bapak Slamet dan Ibu Pujiati.
5. Program Studi D3 Perpajakan, dengan IPK 3,84 atas nama Ajeng Restu Amanda. Lahir Di Bandar Lampung, 24 Januari 2002, Putri Pertama dari Bapak Yudi Irwansyah dan Ibu Rully Indriani.
BACA JUGA:IMPM Lampung Gali Potensi Generasi Maritim yang Berkarakter dan Berwawasan Global
6. Program Studi D3 Budidaya Perairan, dengan IPK 3,73 atas nama Alfia Junita.Lahir Di Way Kanan, 06 Juni 2000, Anak Pertama dari Bapak Mulyadi dan Ibu Solikhah.